Mahfud MD Minta Ketemu Jokowi, Ajukan Surat Pengunduran Diri?

- 30 Januari 2024, 15:31 WIB
Mahfud MD Minta Ketemu Jokowi
Mahfud MD Minta Ketemu Jokowi /Dedhez Anggara/ANTARA Foto/

PR DEPOK - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD dikabarkan ingin bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Sekretaris Negara, Pratikno.

Pratikno menjelaskan, ia bertemu dengan Mahfud MD, di Jakarta, pada Senin, 29 Januari 2024 malam.

Saat itu, Mahfud MD mengajukan permohonan untuk bisa bertemu dengan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Update Info Penyaluran BPNT dan PKH 2024, Berikut Estimasi Jadwal dan Cara Cek Penerima Manfaat Bansos di DTKS

"Tadi malam saya bertemu dengan beliau (Mahfud MD). Mahfud MD memohon untuk menghadap Bapak Presiden," kata Pratikno dalam pesan singkat di Jakarta, seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara pada Selasa, 30 Januari 2024.

Meski demikian, Mahfud MD tidak menyinggung soal tujuan bertemu Jokowi untuk mengundurkan diri sebagaimana sudah direncanakan sebelumnya.

"Mahfud MD belum menyampaikan surat pengunduran diri," kata Pratikno.

Baca Juga: 4 Manfaat Jalan Kaki 10.000 Langkah Per Hari, Nomor 1 Tak Diduga tapi Paling Penting

Diberitakan sebelumnya, Mahfud MD sudah menyatakan akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai menteri. Ia menekankan akan mengundurkan diri pada waktu yang tepat dan akan dilakukan secara baik-baik.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x