Kartu Prakerja Gelombang 67 Kapan Ditutup? Cek Info dan Tanggal Pengumuman Lolos Seleksi di Sini

- 6 Mei 2024, 10:30 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 telah dibuka sejak tanggal 3 Mei 2024 pada pukul 12.00 WIB.*
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 telah dibuka sejak tanggal 3 Mei 2024 pada pukul 12.00 WIB.* /@prakerja.go.id/Instagram

PR DEPOK – Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 telah dibuka sejak tanggal 3 Mei 2024 pada pukul 12.00 WIB. Info tersebut telah diinformasikan langsung oleh akun resmi Prakerja @Prakerja di Instagram.

Kartu Prakerja Gelombang 67 salah satu program Pemerintah yang banyak diminati oleh masyarakat terutama oleh kalangan anak muda yang baru lulus sekolah SMA, SMK, hingga Sarjana.

Untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 67, masyarakat perlu memenuhi syarat serta berusia 18 dan maksimal 63 tahun.

Selain itu, bagi masyarakat yang ingin menambah keterampilan juga diperbolehkan ikut pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67.

Baca Juga: Top Rating! 6 Tempat Makan Soto di Mojoroto, Cek Lokasi dan Jam Buka

Lantas, Kartu Prakerja Gelombang 67 kapan ditutup?

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 akan ditutup hari ini Senin, 6 Mei 2024 pada pukul 12.00 WIB. Sama seperti sebelumnya, kabar tersebut telah diinformasikan oleh akun @prakerja di Instagram.

Untuk itu, masyarakat yang belum sempat mendaftarkan masih ada kesempatan untuk mendaftar di Kartu Prakerja Gelombang 67 hari ini hingga pukul 12.00 WIB.

Bagi masyarakat yang sudah mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 67, tinggal menunggu hasil pengumuman hasil seleksi.

Baca Juga: BPNT Mei 2024 Cair Tanggal Berapa? Cair Rp600.000 atau Rp400.000? Cek Infonya di Sini

Pengumuman hasil seleksi akan diumumkan 3 hari setelah pendaftaran ditutup dan diprediksi akan diumumkan via email dan SMS pada tanggal 9 Mei 2024.

Jika masyarakat yang mendaftar lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 67 maka, sudah dipastikan akan mendapatkan insentif 4,2 juta untuk pelatihan prakerja, biaya survey, dan uang saku Rp600.000 sampai Rp700.000.

Bagi masyarakat yang belum mendaftar berikut cara daftar di Kartu Prakerja Gelombang 67:

1. Ketik prakerja.go.id di google

2. Buat akun baru pakai email aktif

Baca Juga: 6 Rekomendasi Bakso Terbaik di Bangkalan yang Nyaman Tempatnya dan Enak Menunya

3. Masukan identitas peserta fan terverifikasi

4. Klik gabung gelombang

Setelah itu, masyarakat sudah resmi mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 67 dan pastikan mendaftar diwaktu yang tepat seperti tengah malam atau dini hari.

Demikian info Kartu Prakerja Gelombang 67 yang akan ditutup hari ini Senin, 6 Mei 2024 pada pukul 12.00 WIB dan untuk pengumuman lolos seleksi akan diumumkan pada tanggal 9 Mei 2024 via email dan SMS.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah