Merasa Berseberangan dengan Pandangan Partai, Ferdinand Hutahaean Mengundurkan Diri dari Demokrat

- 11 Oktober 2020, 16:20 WIB
Mantan Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.*
Mantan Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.* /Antara./

Baca Juga: Cemas Risiko Pohon Tumbang Saat Musim Penghujan? Warga Beji Bisa Minta Kecamatan Lakukan Pemangkasan

Usai ditinggal Ferdinand Hutahaean, Ossy Dermawan mengatakan bahwa posisi tersebut kini kosong.

"Ya karena dia keluar, ya kosong dong sekarang," katanya.

Beberapa waktu lalu, Ferdinand Hutahaean melakukan cuitan terkait keputusannya untuk mundur dari Partai Demokrat melalui akun Twitter pribadinya.

Ferdinand Hutahaean mengatakan bahwa alasan dirinya mundur, lantaran perbedaan prinsip dengan arah politik partai yang didirikan oleh Susilo Bambang Yudhoyono itu.

"Jadi kalau sekarang pun saya akan pergi dari Partai Demokrat, itu juga karena soal prinsip dan keyakinan politik, jalan politik kebangsaan yang saya yakini terlepas apakah saya salah atau benar dengan prinsip yang saya yakini,” katanya melalui akun Twitter @FerdinandHaean3.

Ferdinand Hutahaean akan mendukung keputusan pemerintah setelah memutuskan meninggalkan partai yag dipimpin oleh AHY itu.

Baca Juga: Antisipasi Fenomena La Nina, BNPB Anjurkan Masyarakat dan Pemerintah Lakukan Mitigasi Bencana Ini

Dikatakannya bahwa dukungannya pada pemerintah bukan semata-mata karena Presiden Joko Widodo.

Ferdinand Hutahaean menegaskan tak ingin menjadi penjilat, lantaran keputusannya untuk hengkang dari Partai Demokrat hanya ingin mendukung langkah yang ditempuh pemerintah.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah