Prediksi Final Copa America 2021 Argentina vs Brasil, Kesempatan Lionel Messi Raih Trofi Pertamanya

10 Juli 2021, 13:30 WIB
Lionel Messi pemain sayap Argentina dan Barcelona. /Henry Romero/Reuters

PR DEPOK – Copa America 2021 sudah memasuki babak akhir dengan menyajikan laga final Argentina vs Brasil.

Berikut prediksi final Copa America 2021 Argentina vs Brasil.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Sportskeeda, duel Argentina vs Brasil akan dilaksanakan pada hari Sabtu atau Minggu, 11 Juli 2021 pukul 7.00 WIB di Stadion do Maracana.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Jawa Barat Tinggi, Ridwan Kamil Imbau Aparat Desa Se-Jabar untuk Lakukan Deteksi Dini

Laga Argentina vs Brasil akan jadi kesempatan bagi Lionel Messi mengangkat trofi Copa America pertamanya bersama La Albiceleste.

Argemtina menatap laga ini usai mengalahkan Kolombia lewat babak adu penalti setelah sebelumnya kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal.

La Albiceleste unggul terlebih dahulu lewat gol penyerang Inter Milan Lautaro Martinez.

Baca Juga: Baim Wong Kaget Harga Bakso Keliling Rp1,3 Juta, Teddy: Penjualnya Harusnya Minta Bagi Hasil dari YouTuber Ini

Sayang Los Cafeteros mampu menyamakan kedudukan lewap pemain sayap Porto Luis Diaz, laga pun langsung berlanjut ke babak adu penalti tanpa adanya babak tambahan waktu.

Argentina jadi pemenang dalam adu penalti berkat penampilan hebat dari kiper Aston Villa Emiliano Martinez.

Di sisi lain, Brasil berhasil mengalahkan Peru dengan skor 1-0 lewat gol tunggal gelandang Olympique Lyon Lucas Paqueta.

Baca Juga: 5 Klub Besar Eropa Terbaik dalam Jendela Transfer Musim Panas Ini

Kedua tim sudah bertemu sebanyak 111 kali dengan rincian 46 kemenangan milik Selecao berbanding empat puluh kemenangan milik Argentina.

Terakhir kali kedua tim bertemu pada 2019, dLa Albiceleste unggul tipis 1-0 atas Brasil.

Gol kemenangan Argentina diciptakan di babak pertama oleh Messi.

Skuad Lionel Scaloni memetik lima kemenangan dari lima pertandingan terakhir di Copa America 2021.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Cara Duduk Dapat Ungkap Karakter Seseorang

Sedangkan, skuad Tite meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang dari lima pertandingan terakhir di Copa America 2021.

Scaloni tidak akan bisa memakai jasa bek tengah Atalanta Cristian Romero akibat dibekap cedera.

Namun pemain seperti Messi, Lautaro dan Leandro Paredes siap diturunkan pada laga ini.

Di sisi lain, Tite tidak bisa menggunakan bek kiri Juventus Alex Sandro dan penyerang Manchester City Gabriel Jesus yang mendapatkan skorsing.

Baca Juga: Dokter Tirta Usulkan Halaman Gedung DPR Jadi Rumah Sakit Darurat Covid-19, Mardani Ali Sera: Setuju!

Sementara itu cederany bek tengah Atletico Madrid Felipe akan diatasi dengan masuknya bek tengah Red Bull Bragantino Leo Ortiz.

Prakiraan pemain Argentina vs Brasil

Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez, Nahuel Molina, German Pezzella, Nicolas Otamendi, Marcos Acuna, Rodrigo De Paul, Leandro Paredes, Giovani Lo Celso, Lionel Messi, Lautaro Martinez, Papu Gomez.

Brasil (4-2-3-1): Ederson Moraes, Danilo, Eder Militao, Marquinhos, Renan Lodi, Casemiro, Fred, Roberto Firmino, Lucas Paqueta, Neymar, Richarlison.

Baca Juga: Adhie Massardi Kritik Pemerintah: Ini Rezim kalau Bikin Anggaran Buat Rakyat Suka Dibikin Ribet, Tapi...

Argentina dan tentunya Messi sangat mendambakan untuk meraih trofi internasional apalagi setelah mendapat dukungan dari sejumlah pemain seperti Lautaro, Martinez, dan Rodrigo De Paul.

Di sisi lain, Brasil bisa dikatakan sebagai tim terbaik di kompetisi ini dan tentu akan mengandalkan bintangnya Neymar di laga ini.

Laga sendiri diprediksi akan dimenangkan Selecao dengan skor 2-1 atas La Albiceleste.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler