Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Harry Kane Tampil Perkasa Bawa Inggris Benamkan Albania 5-0 Tanpa Balas

13 November 2021, 06:50 WIB
Harry Kane berhasil membawa Inggris unggul di Kualifikasi Piala Dunia 2022. /Instagram.com/@harrykane

PR DEPOK - Harry Kane berhasil membawa Inggris menang atas Albania dengan skor 5-0 tanpa balas di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Sabtu, 13 November 2021.

Harry Kane sukses menjadi sosok kunci dengan mencetak hattrick dalam kemenangan Inggris melawan Albania di putaran kesembilan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Tiga gol Harry Kane dalam kemenangan Inggris kontra Albania tersebut diraih pada menit 18, 33, dan 45 jalannya babak pertama pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Jadi Saksi Nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan, Ridwan Kamil Siapkan Kado Spesial Ini

Pemain bintang milik klub Tottenham Hotspur itu mampu memanfaatkan peluang yang diberikan oleh para pemain kreatif The Three Lions.

Ada pun dua gol lainnya dicetak oleh Harry Maguire pada menit sembilan dan Jordan Henderson pada menit 28.

Atas hasil kemenangan ini, Inggris menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Grup I kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Teuku Ryan Tampak Canggung saat Peluk Sang Istri, Ria Ricis: Malu, Belum Latihan

Inggris sukses mengumpulkan 23 poin dan bertengger di posisi puncak Grup I dengan tujuh hasil kemenangan dan dua hasil imbang.

Sementara itu, Albania tetap tertahan di peringkat tiga klasemen dengan mengoleksi 15 poin setelah tumbang ditangan Inggris.

Dengan demikian Inggris menjadi salah satu wakil peserta dari Grup I yang sudah memastikan lolos ke tahap berikutnya.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Mengaku Kecewa pada Jokowi, Ferdinand Hutahaean: Dia Sakit Hati Sebab Tak Lagi Menjabat

Namun, Inggris harus tetap meraih kemenangan di pertandingan terakhir babak penyisihan grup untuk memastikan finis sebagai juara Grup I.

Untuk laga selanjutnya, Inggris dijadwalkan bakal menghadapi tim juru kunci yakni San Marino pada Selasa, 16 November 2021 mendatang.

Inggris wajib menang atas San Marino untuk memperlebar jarak poin dengan Polandia yang berada di posisi kedua klasemen.

Baca Juga: Akui Tenang Serahkan Ria Ricis kepada Teuku Ryan, Oki Setiana Dewi: Semua yang Papa Inginkan Ada di Diri Ryan

Pertandingan antara Inggris kontra San Marino tersebut juga dapat disaksikan secara langsung melalui layanan streaming Mola TV.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Sofa Score

Tags

Terkini

Terpopuler