Arema FC Catatkan Rekor Positif, 12 Kali Bertanding Tanpa Kekalahan

6 Desember 2021, 11:45 WIB
Arema FC mencatatkan rekor positif tak terkalahkan, tepatnya 12 kali bertanding di BRI Liga 1 tanpa kekalahan. /Instagram/@aremafcofficial

PR DEPOK - Arema FC jadi satu satunya tim di kancah BRI Liga 1 Indonesia 2021 -2022 yang tak terkalahkan.

Hingga pekan ke 15, Arema FC sudah mencatatkan rekor 12 kali tak terkalahkan dalam BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Pada pertandingan pekan ke-15 BRI Liga 1, Arema FC bermain imbang tanpa gol dalam laga sengit melawan Bali United FC.

Laga sengit pekan ke 15 antara Arema FC kontra Bali United dilansungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Minggu, 5 Desember 2021.

Baca Juga: Bantu Evakuasi dan Pemulihan Daerah Terdampak Erupsi Gunung Semeru, Kementerian ESDM: Kami akan Berkoordinasi

Hasil imbang tanpa gol yang diraih Singo Edan julukan Arema FC menempatkan tim besutan Eduardo Almeida pada posisi ketiga klasemen sementara dengan 30 poin.

Kedua tim langsung memainkan tempo tinggi dan sama sama mengincar poin penuh dalam laga bertajuk Big Match BRI Liga 1 Indonesia 2021.

Namun baik Arema FC maupun lawannya terlihat sangat hati hati dan menjaga gawangnya dari kebobolan.

Kendati kedua tim sama sama ngotot ingin merebut poin penuh. Tapi sampai 90 menit pertandingan tidak tercipta satu gol pun.

Baca Juga: Sule Akui Rela Harus Tinggal Jauh dengan Putri Delina bila sang Anak Menikah dengan Jeffry Reksa

Jalannya laga Arema FC kontra Bali United berlangsung dengan keras. Bahkan pada menit ke -7 Willian Pacheco harus sudah mendapatkan kartu kuning dilansir Pikiran Rakyat Depok.com dari laman resmi klub, Senin, 6 Desember 2021.

Dalam laga lawan Serdadu Tridatu, Arema FC mendominasi dalam hal penguasaan bola. Namun rapatnya pertahanan Bali United membuat mereka kesulitan. Hingga pertandingan berakhir tetap imbang 0-0.

Sebaliknya skuad Bali United FC juga bermain dengan menekan serta banyak melakukan serangan cepat, kombinasi serangan yang dilakukan Ilija Spasojevic dan Stefano tidak berhasil membobol gawang Arema FC yang dikawal Adilson Maringa.

Baca Juga: BIGHIT Music Umumkan BTS Akan Ambil Libur Panjang dan Tidak Ikut Festival Akhir Tahun 2021 Karena Alasan ini

Hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan babak kedua dibunyikan tak ada gol terjadi. Pertandingan ditutup dengan skor 0-0.

Hasil ini membuat tidak adanya perubahan posisi bagi kedua tim, Arema FC tetap berada di urutan ketiga dengan 30 poin. Bali United berada di posisi 4 dengan poin 29.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Arema FC

Tags

Terkini

Terpopuler