Pesepakbola Prancis Dihukum Larangan Bermain 5 Tahun Setelah Mengigit Kemaluan Lawannya

19 Februari 2020, 20:19 WIB
Pemain asal Prancis dihukum lima tahun dari dunia sepakbola setelah mengigit kemaluan pemain lain /Daily Star

PIKIRAN RAKYAT - Seorang pesepakbola Prancis telah dihukum dengan larangan lima tahun bermain setelah mengigit kemaluan pemain lain dalam pertandingan lanjutan Divisi Dua antara Terville dan Soetrich.

Pelanggaran dalam sepakbola tentu adalah hal yang lumrah terjadi. Kontak fisik yang intensif akan membuat para pemain cepat terpancing amarahnya.

Namun apabila pelanggaran keras terjadi, bisa langsung memicu amarah satu tim ketika salah satu timnya dilanggar keras dengan sengaja.

Baca Juga: Simak 6 Fakta Tentang Ajudan Pribadi yang Kini Jadi Duta Anti Narkoba

Terkadang, peselisihan di lapangan selama 90 menit lebih masih belum usai kerap kali dilampiaskan di luar lapangan.

Hal inilah yang terjadi di Prancis, ketika dua orang pemain berkelahi dan ada satu orang yang mencoba melerai, malah menjadi malapetaka bagi pemain yang melerai tersebut.

Pesepakbola amatir tersebut mendapat skorsing lima tahun dari liga lokal di Prancis timur, setelah ketegangan di lapangan masih terbawa pascapertandingan.

Baca Juga: Ajudan Pribadi Si Konyol Jadi Duta Anti Narkoba

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Daily Star kejadian tersebut terjadi di Lorraine, para pemain dari masing-masing klub mulai berkelahi.

Kemudian seorang pemain dari Terville mencoba untuk melerai perkelahian antara dua orang pemain dari dua klub tadi.

Tapi sayangnya, pemain yang mencoba menghentikan perkelahian tersebut malah mendapatkan malapetaka yang tidak diduga.

Baca Juga: Dispar Yogyakarta Akui Virus Corona Mulai Berdampak ke Sektor Pariwisata

Pemain dari Soetrich membalasnya dengan mengigit kemaluan pemian yang mecoba melerai perkelahian itu. Alhasil pemain dari Terville mengerang kesakitan dan berguling-guling di atas beton sambil menahan sakit.

"Peristiwa itu terjadi setelah selesai pertandingan, di tempat parkir stadion. Ada pertengkaran, dan tensi yang semakin memburuk," kata Emmanuel Saling.

Saling mengatakan bahwa karena kasus ini cukup "original", komite disiplin telah memanggil seorang ahli sebelum memutuskan hukuman lima tahun terhadap pemain Soetrich itu.

Baca Juga: Tangan Seorang Pria Membusuk Akibat Bakar Alquran , Benarkah?

Selain itu, pemain Terville yang mencoba melerai malah mendapatkan hukuman selama enam bulan karena perannya dalam perkelahian tersebut, yang terjadi tahul 2019 lalu tepatnya 17 November.

"Jarang ada yang mendapat sanksi beberapa tahun," terang Saling.

Terville seharusnya mendapatkan poin pertama mereka musim ini dari hasil imbang 1-1, tetapi sebaliknya mereka didenda 200 euro dan dihukum pengurangan dua poin karena panitia penyelenggara tidak cepat melerai perkelahian yang mengancam keselamatan para pemain di sana, sebagai tuan rumah.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Daily Star

Tags

Terkini

Terpopuler