PSM Makassar Belum Terkalahkan hingga Pekan ke-9 Liga 1, Bernardo Tavares Ungkap Kunci Suksesnya

12 September 2022, 16:23 WIB
Bernardo Tavares mengungkapkan kunci sukses PSM Makassar yang hingga pekan ke-9 Liga 1 masih belum terkalahkan. /ANTARA FOTO/HO-PSM Makassar/Abhe.

PR DEPOK - Prestasi mentereng kini diraih PSM Makassar dalam perhelatan Liga 1 musim 2022-2023.

Materi pemain yang dimiliki Juku Eja saat ini tampak solid di semua lini dan selalu mempunyai motivasi tinggi memenangkan pertandingan.

Hingga pekan ke-9, PSM Makassar terus menorehkan tren positif dalam setiap pertandingan kandang maupun tandang.

Tidak ada tim lain di Liga 1 yang bisa mengikuti jejak yang dicapai dan dilakukan PSM Makassar hingga pekan ke-9.

Baca Juga: Mangkuk Ayam Jago Jadi Google Doodle Hari Ini, Simak Sejarah dan Filosofi di Balik Rooster Bowl

Rekor itu diperpanjang usai PSM menundukkan Persebaya Surabaya dengan skor yang cukup telak 3-0 di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sabtu (10/9) malam WIB.

Dari delapan pertandinganyang sudah dijalani, PSM sudah berhasil mencatatkan enam kemenangan dan dua seri. Bahkan, mereka masih menyimpan satu laga cadangan.

"Beginilah sepak bola. Usaha terbaik dari pemain yang bisa memberikan hasil ini," ucap Pelatih PSM, Bernardo Tavares.

Baca Juga: Login cekbansos.kemensos.go.id di Sini dan Tarik BLT BBM Rp600.000 di Kantor Pos dengan Syarat Berikut

"Terkait hal tersebut ini wajar. Kami bahkan bisa saja kalah di pertandingan berikutnya," tuturnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari LIB.

PSM juga tercatat sebagai tim yang paling sedikti kebobolan sampai pekan ke-9. Sejauh ini baru empat gol yang bisa bersarang ke gawang PSM.

Gawang yang dikawal M Reza Pratama ini terbilang solid. Total empat nirbobol yang berhasil dicatatkan dalam delapan pertandingan Liga 1.

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM 2022 Online lewat HP, Masukkan NIK KTP ke Sini dan Dapatkan Uang Tunai Rp600.000

Padahal, tim yang dilawan PSM mayoritas adalah tim-tim besar, mulai dari Arema FC, Persebaya Surabaya, Persib Bandung, Persija Jakarta, dan Bali United.

Dari kelimanya, hanya Persija Jakarta yang bisa mencuri satu poin, sedangkan yang lain pulang dengan tangan kosong.

"Attitude dari pemain saya luar biasa. Mereka berhasil tunjukkan itu di lapangan," ucap pelatih berkebangsaan Portugal ini.

Baca Juga: Persib Bandung Dedikasikan Kemenangan atas Arema FC untuk Bobotoh

"Lawan memang bermain sama kuatnya karena mereka termasuk tim kuat. Tetapi statistik menunjukkan kami cukup kuat," pungkas Bernardo Tavares mengakhiri.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler