Cristiano Ronaldo Tidak Menghormati Erik Ten Hag, Pihak Klub Ambil Tindakan Ini

15 November 2022, 15:47 WIB
Cristiano Ronaldo dalam interview bersama Piers Morgan /tangkapan layar YouTube Piers Morgan Uncensored/

PR DEPOK – Cristiano Ronaldo telah mengungkapkan kekecewaannya dalam sebuah wawancara yang kontroversial dengan wartawan.

Kekecewaan tersebut ia tumpahkan kepada beberapa orang di MU yang telah mengusik keberadaan dirinya di tim.

Bahkan dengan terang–terangan ia telah menunjukkan rasa tidak sukanya terhadap pelatihnya sendiri yang berasal dari Belanda, Erik Ten Hag.

Baca Juga: Lirik Lagu Pada Suatu Hari - Fiersa Besari Rilis 11 November 2022: Kau Ubah Segala Burukku

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com football365-com, Cristiano Ronaldo, 37 tahun, mengatakan bahwa Ten Hag dan beberapa orang di Manchester United menginginkannya keluar dari Old Trafford.

Ronaldo merasa dikhianati, tidak hanya pada tahun ini saja tetapi sejak tahun lalu ada beberapa orang yang tidak menginginkan dirinya di MU.

Dalam sebuah wawancara Ronaldo tidak menampik kalau ada petinggi Red Devils mencoba memaksanya keluar dari MU.

Baca Juga: BLT BBM Cair, Segera Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id dan Ikuti Cara Pencairannya via Kantor Pos

Ronaldo juga mengakui kalau ia sudah tidak menghormati pelatih MU, Erik ten Hag. Namun itu ia lakukan karena dirinya menganggap sang pelatih tersebut juga tidak menghormati dirinya.

Mengenai kritik yang datang dari Rooney, kapten Portugal tersebut merasa heran kenapa Rooney mengkritiknya begitu buruk.

Ronaldo memahami, mungkin karena Rooney telah pensiun sementara dirinya masih bermain di level tinggi, dan ia tidak akan mengatakan bahwa dirinya terlihat lebih baik dari Rooney.

Baca Juga: Polisi di Depok Cari Seseorang Berinisial E, Diduga Oplos Propilen Glikol Penyebab Gagal Ginjal Akut

Ronaldo juga mengklaim kalau Manchester United tidak berkembang sebagai klub sejak kepergian Sir Alex Ferguson pada 2013 silam.

Pihak Manchester United telah mencatat wawancara Cristiano Ronaldo dengan wartawan, dan klub akan mempertimbangkan tanggapannya setelah fakta lengkap ditetapkan.

Ronaldo memiliki catatan sifat yang cukup buruk seperti keputusannya untuk menolak keluar dari bangku cadangan sebelum berjalan menyusuri lorong stadion sebelum waktu pertandingan usai dalam pertandingan melawan Tottenham bulan lalu.

Baca Juga: Rilis Single Baru, Berikut Lirik Lagu Bagai Peluru oleh Fiersa Besari: Maafkan Masa Lalu

Simak berita lainnya di Google News Pikiran Rakyat Depok. ***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Football365

Tags

Terkini

Terpopuler