Presiden Barcelona Marah, Joan Laporta: 'Barcelona Tidak Pernah Membeli Wasit'

9 Maret 2023, 12:00 WIB
Ini pernyataan presiden klub sepakbola Barcelona, Joan Laporta, terkait tuduhan timnya menyogok wasit. /Tangkapan layar twitter @Footballespana_

PR DEPOK - Presiden klub raksasa Spanyol Barcelona, pada pekan ini telah memberikan pernyataannya terkait dengan isi bahwa Blaugrana menyogok wasit.

 

Semua tuduhan tersebut terjadi sejak bulan lalu, yang mana klub Barcelona dituduh sudah bertahun-tahun membeli wasit pilihan.

Laporan tersebut menambahkan bahwa, Barcelona diketahui melakukan pembayaran wasit sebesar 1,6 juta Euro atau setara dengan Rp26 miliar mulai dari tahun 2016 hingga 2018.

Sogokan yang diberikan Barcelona dikabarkan masuk ke rekening mantan wakil presiden Komite Teknis Wasit Spanyol, Jose Maria Enriquez Negreira.

Baca Juga: Kumpulan Twibbon Ucapan Hari Raya Nyepi 22 Maret 2023 Design Menarik, Terbaru, dan Gratis

Menanggapi hal tersebut, Joan Laporta selaku presiden klub Barcelona langsung membantahnya, dan mengatakan hal seperti ini.

"Kami mengadakan konferensi pers di mana kami akan membicarakan masalah ini," kata Joan Laporta, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Sports Mole.

"Barcelona tidak pernah membeli wasit dan Barcelona tidak pernah berniat membeli wasit, sama sekali tidak pernah," sambungnya.

Sebuah laporan mengklaim, saat ini departemen kehakiman Spanyol akan mengajukan pengaduan resmi untuk klub Barcelona.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, Pisces Hari Ini dan Besok 9–10 Maret 2023: Lakukan Diet Sehat!

Pihak kejaksaan Spanyol bakal fokus untuk melakukan penyelidikan tuduhan sogok wasit yang dimulai antara tahun 2016-2018.

Di sisi lain, mantan presiden klub Barcelona yakni Josep Bartomeu juga akan didakwa, yang mana saat ini hakim akan memutuskan apakah kasus tersebut bakal dilanjutkan atau tidak.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Sports Mole

Tags

Terkini

Terpopuler