Prediksi Nigeria vs Aljazair di Kualifikasi Piala Afrika Grup F: Jadwal, Preview, Head to Head

26 Maret 2023, 15:05 WIB
Simak jadwal, preview, serta head to head antara Nigeria melawan Aljazair dalam kualifikasi Piala Afrika. /Pixabay

PR DEPOK – Pertarungan antara Nigeria vs Aljazair di kualifikasi Piala Afrika pekan laga ke-4 akan berlangsung pada Senin malam ini. Pertandingan ini bakal dihelat pada 27 Maret 2023, pukul 23.00 WIB.

Pertandingan antara Nigeria dan Aljazair diprediksi akan berlangsung seru. Tim tuan rumah bakal mengerahkan segala kemampuannya untuk meraih tiga poin perdananya di Grup C dalam kualifikasi Piala Afrika.

Selaku tim tamu, Aljazair pun bakal tampil secara jor-joran demi mencuri tiga poin dari Nigeria. Riyad Mahrez dan kawan-kawan ingin mengukuhkan singgasananya di Grup C.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 50 Sudah Dibuka! Ini Syarat dan Cara Daftar di www.prakerja.go.id

Preview

Saat ini, Nigeria berada di peringkat ke-3 klasemen sementara Grup F dalam kualifikasi Piala Afrika 2023, dengan mengantongi dua poin. Di grup tersebut, tim asuhan Jose Poseira hanya berhasil meraih dua hasil imbang dalam tiga pertandingan yang dilakoninya.

Sementara itu, Aljazair berada di peringkat puncak klasemen sementara grup tersebut. Tim berjuluk The Greens ini berhasil menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan.

Baca Juga: Swiss Menang Telak 5-0 Melawan Belarus, Renato Steffen Cetak Hattrick

Adapun bila melihat performa Aljazair pada lima laga terakhirnya, tim ini memiliki tren yang cukup baik. Tim asuhan Djamel Belmadi berhasil meraih empat kemenangan, dengan satu kekalahan ketika bersua dengan Senegal pada Februari lalu.

Sementara itu, Nigeria memiliki performa yang cukup buruk dalam beberapa waktu belakangan ini. Pada lima laga terakhirnya, The Super Eagles ini hanya berhasil meraih dua kemenangan, dengan tiga pertandingan berakhir dengan kekalahan.

Jika melihat peringkat FIFA, Nigeria masih berada di atas Aljazair. The Super Eagles berada di posisi ke-35, sedangkan The Greens berada di posisi ke-40 dalam pemeringkatan yang dilakukan federasi sepakbola dunia itu.

Baca Juga: Prediksi Arema FC vs Bali United di BRI Liga 1: Jadwal, Preview Head to Head

Head to Head

Dalam lima pertemuan teranyar, Nigeria belum pernah sekali pun memenangkan pertandingan ketika bertemu dengan Aljazair.

Jumlah gol yang ditorehkan tim ini pun bisa dibilang sangat minim, yakni dua gol. Sementara itu, The Greens berhasil menorehkan 20 gol dalam lima pertemuan terakhirnya dengan The Super Eagles.

Pertandingan terakhir kedua tim ini terjadi pada 24 Maret lalu. Gol Riyad Mahrez di menit ke-88 membawa Aljazair ke jalur kemenangan.

Baca Juga: BLT Balita Ramadhan 2023 Cair, Segera Cek Bansos via Situs Cekbansos.kemensos.go.id untuk Dapat Bantuan

Prediksi Pertandingan

Performa buruk sedang menghampiri tim tuan rumah, Nigeria. Sebaliknya, tim tamu Algeria sedang berada dalam performa yang cukup baik dalam beberapa waktu belakangan ini.

Riyad Mahrez dan kawan-kawan diprediksi akan bisa mencuri tiga poin dalam laga tandangnya melawan tim asuhan Jose Peseiro itu. Selisih dua sampai tiga gol akan terjadi dalam pertandingan Nigeria vs Aljazair. ***

Disclaimer: Jadwal dalam pertandingan ini dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan kebijakan penyelenggara pertandingan.

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler