Jelang Laga Final Piala FA, Pep Guardiola Sebut Pemain yang Absen Lawan Manchester United

3 Juni 2023, 10:17 WIB
Pep Guardiola menyebutkan sejumlah pemain yang bakal absen lawan Manchester United di final Piala FA.* /REUTERS/Carl Recine

PR DEPOK - Pada akhir pekan ini, publik sepak bola bakal disuguhkan pertandingan menarik, di laga final Piala FA antara Manchester United vs Manchester City.

 

Laga adu gengsi antara derby Manchester, serta misi Manchester United untuk menggagalkan peluang Treble winner Manchester City nampaknya layak disaksikan.

Namun, skuad tim asuhan Pep Guardiola nampaknya tidak akan tampil dengan semua pemain intinya.

Pelatih asal Spanyol itu juga telah mengatakan bahwa beberapa pemain andalannya bakal absen, di laga penting nanti.

Baca Juga: Info Terbaru Jakarta Fair Music 2023: Jadwal Konser, Harga Tiket dan Jam Buka

Pep Guardiola mengkonfirmasi bahwa Kevin de Bruyne, Jack Grealish, Ruben Dias, dan Manuel Akanji, masih diragukan apakah bisa ikut serta dalam laga seru nanti malam.

Keempat pemain tersebut sempat mengalami cedera, saat laga terakhirnya melawan Brentford pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2022-2023.

 

Seperti yang diketahui, Manchester City telah mengalami jadwal yang padat di musim ini, dan laga selanjutnya The Cityzen juga akan tampil di laga final Liga Champions UEFA menghadapi Inter Milan pada 11 Juni mendatang.

Sementara itu, di laga terakhir Liga Inggris Pep Guardiola juga mulai memainkan tim cadangannya, demi mempersiapkan dua laga final musim ini.

Baca Juga: 3 Titik Tol Jakarta-Cikampek Bakal Dibenahi, Ada Penutupan Meski Beroperasi Normal

Juru taktik asal Spanyol tersebut akhirnya buka suara, mengenai beberapa pemainnya apakah bisa tampil semua atau tidak.

"Mereka berlatih dengan baik dalam dua sesi terakhir, mereka semua lebih baik (saat ini)," kata Pep Guardiola, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari SportsMole.

 

Kevin de Bruyne dan Jack Grealish bisa dibilang merupakan pemain yang tampil mengesankan di beberapa pertandingan terakhirnya untuk Manchester City.

Di sisi lain, Pep Guardiola mengklaim bahwa ia tidak akan memainkan kiper andalannya, melainkan juru taktik asal Spanyol itu memilih Stefan Ortega dibandingkan dengan Ederson.

Baca Juga: Apa Arti dari Kata PRJ? Ini Pengertian, Sejarah, dan Pencetus Jakarta Fair

"Ya (Ortega) akan bermain, saya selalu seperti itu di Piala FA. Di Barcelona dan Bayern Munich juga, kiper yang bermain di Piala FA akan bermain," ucap pelatih asal Spanyol itu.

Untuk diketahui bersama, Stefan Ortega juga sukses membuat mulus jalan Manchester City di turnamen Piala FA, dengan membuat lima catatan Clean sheet di setiap pertandingannya.

 

Sementara itu, Erik ten Hag yang merupakan juru taktik Manchester United, mengatakan bahwa Antony dipastikan tidak bisa tampil nanti malam.

Penyerang asal Brazil itu mengalami cedera pada pergelangan kakinya, dan saat ini masih dalam tahap pemulihan.

Baca Juga: Maknyuss! Ini 7 Soto di Probolinggo, Rasanya Dijamin Enak Gurih Segar, Cek Alamatnya

Pertandingan nanti malam diperkirakan bakal seru, lantaran Manchester United siap menggagalkan peluang Treble winner The Cityzen, sedangkan Manchester City berjuang mengamankan musim terbaiknya saat ini.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Sportsmole

Tags

Terkini

Terpopuler