Villarreal Juara Liga Liga Europa 2020/21, Kiper Geronimo Rulli Pahlawan Kemenangan Atas MU

- 27 Mei 2021, 08:15 WIB
Pemain Villarreal berselebrasi dengan trofi Liga Europa 2020/21 yang mereka menangi seusai menaklukkan Manchester United dalam partai final di Stadion Miejski, Gdansk, Polandia, Rabu (26/5/2021) waktu setempat.
Pemain Villarreal berselebrasi dengan trofi Liga Europa 2020/21 yang mereka menangi seusai menaklukkan Manchester United dalam partai final di Stadion Miejski, Gdansk, Polandia, Rabu (26/5/2021) waktu setempat. / REUTERS/POOL/Mata Hitij/

PR DEPOK – Villarreal berhasil mengalahkan Manchester United (MU) dan keluar sebagai juara Liga Europa 2020/21.

Pada final Liga Europa 2020/21, Villarreal menghadapi MU di Stadion Miejski, Gdansk, Polandia, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).

Villarreal menang tipis atas MU setelah melalui adu penalti yang dramatis dengan skor akhir 11-10, seperti dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Sejak awal laga MU menguasai bola, tapi absennya Maguire cukup mempengaruhi pertahanan mereka yang lalai melakukan koordinasi saat Villarreal mencuri keunggulan pada menit ke-29 lewat gol Moreno.

Baca Juga: Survei Menyebut Sebanyak 80,2 Persen Publik Puas Terhadap Kinerja Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf

MU gagal menerapkan jebakan offside dan Moreno bisa melepaskan diri dari kawalan untuk menyontek umpan silang terukur kiriman Dani Parejo dan memperdaya kiper David de Gea.

Sementara itu, serangan MU relatif tumpul meski menguasai bola hingga hampir 68 persen sepanjang babak pertama.

Sempat nyaris berbuah gol bunuh diri oleh kapten Villarreal Raul Albiol kala menghalau umpan tarik Mason Greenwood, beruntung bola bisa diamankan oleh kiper Geronimo Rulli.

Pada awal babak kedua, tepatnya menit ke-48 lagi-lagi Villarreal mengancam gawang MU, namun Carlos Bacca gagal menendang bola saat mendapat kesempatan di mulut gawang.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x