Update NBA: Stephen Curry Resmi Perpanjang Kontrak dengan Golden State Warriors

- 7 Agustus 2021, 09:39 WIB
Stephen Curry telah menyepakati perpanjangan kontrak dengan Golden State Warriors selama empat tahun.
Stephen Curry telah menyepakati perpanjangan kontrak dengan Golden State Warriors selama empat tahun. /REUTERS.

Kesepakatan kontrak tersebut merupakan kontrak keduanya dengan nilai lebih dari 200 juta dolar AS yang mencakup tiga kejuaraan.

Stephen Curry akan mendapatkan 48 juta dolar AS untuk musim 2022-2023, kemudian 51,9 juta dolar AS di musim 2023-2024, 55,7 juta dolar AS di musim 2024-2025 dan 59,6 juta dolar AS di musim terakhir.

Baca Juga: Sanjung Kedua Orang Tua Atta Halilintar, Krisdayanti: Terima Kasih Putri Saya Sudah Diarahkan

Stephen Curry merupakan salah satu bintang NBA dengan rata-rata mencetak 32,0 poin, 5,8 assist, dan 5,5 rebound serta melepaskan 42,1 persen bola dari jarak tiga poin untuk Golden State Warriors.

Rekor Stephen Curry dalam melepaskan 42,1 persen bola dari jarak tiga poin dinilai sudah menjadi hal biasa baginya dan bagi para pecinta bola basket NBA.

Stephen Curry merupakan salah satu pemain yang memenangkan gelar MVP sebanyak dua kali dan gelar three points contest diluar kompetisi NBA.

Baca Juga: Kwik Kian Gie Buka Suara Soal Pertumbuhan Ekonomi 7,07 Persen: Artinya Beda Buat Perut Rakyat

Ia pun dikenal sebagai pemain yang selalu berhasil mencetak tiga poin dalam setiap pertandingannya.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: NBA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah