Tampil Menawan Bareng Arsenal, Aaron Ramsdale Pede Jadi Kiper Utama Inggris

- 9 Oktober 2021, 16:43 WIB
Aaron Ramsdale dipercaya dapat menjadi kiper utama Inggris gantikan Jordan Pickford usai tampil menawan bersama Arsenal di Liga Inggris.
Aaron Ramsdale dipercaya dapat menjadi kiper utama Inggris gantikan Jordan Pickford usai tampil menawan bersama Arsenal di Liga Inggris. /REUTERS/Peter Nicholls.

PR DEPOK - Aaron Ramsdale diyakini bakal diturunkan pada pertandingan Inggris kontra Andorra di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Keterlibatan Aaron Ramsdale membela Inggris saat melawan Andorra ini tak lepas dari penampilan apiknya di Liga Inggris bersama Arsenal.

Aaron Ramsdale sukses membawa Arsenal kembali ke performa terbaiknya dengan meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang.

Baca Juga: Xi Jinping Berjanji Wujudkan Aliansi Damai antara China dan Taiwan

Jelang bertemu Andorra di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Aaron Ramsdale mengatakan sangat percaya diri bisa jadi kiper utama Inggris.

"Pertama dan terpenting, saya harus masuk ke dalam tim dan itulah salah satu tujuan saya saat ini," katanya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters pada Sabtu, 9 Oktober 2021.

"Saya hanya mencoba belajar dan menjalaninya selangkah demi selangkah, tetapi seiring waktu, itu adalah salah satu aspirasi saya," tutur dia menambahkan.

Seperti diketahui, pertandingan Andorra vs Inggris ini akan diselenggarakan pada Minggu, 10 Oktober 2021 pukul 1.45 dini hari WIB.

Baca Juga: Pesawat di Atlanta Kecelakaan Usai Lepas Landas, Empat Orang Dilaporkan Jadi Korban

Inggris dijawajibkan untuk memenangkan pertandingan untuk mempertahankan rekornya sebagai salah satu tim yang belum terkalahkan selama kompetisi bergulir.

The Three Lions berhasil melewati enam pertandingan terakhir dengan lima kemenangan dan satu kali hasil imbang.

Hasil imbang itu diraih Inggris saat menghadapi pesaing terberatnya di Grup I yakni, Polandia dengan skor akhir 1-1.

Peluang Inggris mempertahankan rekor itu tampaknya terbuka lebar, pasalnya Andorra kini tengah dalam masa-masa sulit mengembangkan permainan mereka.

Baca Juga: Ridwan Kamil Carikan Jodoh bagi Peraih Medali Emas PON XX Papua: Insya Allah Saya Berkenan Jadi Saksi Nikahnya

Meski begitu, Inggris harus tetap waspada terhadap Andorra. Tuan rumah diperkirakan akan bermain sebaik mungkin untuk memperbaiki penampilannya di kompetisi ini.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah