Liverpool Tertarik Datangkan Superstar Real Madrid Dengan Kesepakatan Potongan Harga

- 17 Oktober 2021, 20:20 WIB
Ilustrasi Liverpool.
Ilustrasi Liverpool. /Pixabay

PR DEPOK - Klub raksasa Premier League Liverpool belakangan ini diyakini sedang merencanakan kepindahan untuk gelandang Real Madrid Toni Kroos.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari SportsKeeda, El Real dilaporkan ingin menjual beberapa pemain dengan penghasilan yang tinggi di klub demi mengurangi tagihan upah mereka.

Sebuah laporan mengklaim bahwa, Pelatih utama skuad tim Liverpool yakni Jurgen Klopp belakangan ini diyakini sebagai penggemar berat Toni Kroos.

Baca Juga: Sinopsis Braven, Aksi Jason Mamoa Menyelamatkan Keluarganya yang Terjebak di Lingkaran Jual Beli Narkoba

Laporan tersebut menambahkan bahwa, Kroos bisa tersedia hanya dengan 20 juta pounds atau sekitar Rp387 miliar.

Selain itu, kontrak pemain gelandang andalan Real Madrid itu akan berakhir pada tahun 2023.

Toni Kroos bergabung dengan Real Madrid dari Bayern Munich dalam kesepakatan senilai 30 juta Euro atau sekitar Rp489 miliar pada tahun 2014.

Pemain Internasional Jerman itu telah berkembang menjadi salah satu gelandang tengah terbaik di dunia selama waktunya bersama raksasa Spanyol Real Madrid.

Seperti yang diketahui, Kroos telah membantu Real Madrid memenangkan dua La Liga dan tiga gelar Liga Champions selama waktunya di klub.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x