Hadapi PSM, Bhayangkara FC Targetkan Kemenangan di Laga Terakhir Seri Kedua BRI Liga 1

- 6 November 2021, 12:44 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster targetkan kemenangan saat hadapi PSM di laga terakhir seri kedua BRI Liga 1.
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster targetkan kemenangan saat hadapi PSM di laga terakhir seri kedua BRI Liga 1. /ANTARA FOTO/Hendra Nurdiansyah.

PR DEPOK - Bhayangkara FC akan menghadapi tim kuat, PSM Makassar dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-11 yang akan diselenggarakan malam ini, Sabtu, 6 November 2021 pukul 18.15 WIB.

Bhayangkara FC memasang target kemenangan kontra PSM dalam laga terakhirnya di seri kedua BRI Liga 1 musim ini.

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengatakan bahwa dirinya telah mempersiapkan timnya untuk menghadapi laga penting malam nanti.

Baca Juga: Sebut Ketua KPK Hanya Berani ke Pemprov DKI, Gus Umar: Coba Usut Tuh PCR dan Kereta Cepat, Berani Gak?

“Persiapan kami sudah bagus, kami siap lawan PSM karena merupakan salah satu laga penting pada seri kedua ini," kata Paul Munster sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Bhayangkara FC.

Lebih lanjut, dia menuturkan bahwa anak asuhnya sudah mempelajari gaya bermain klub berjuluk Juku Eja melalui video di pertandingan sebelumnya.

"Jadi kami siap buat laga besok,” ujarpelatih yang belum lama ini ditaksir salah satu tim di daratan Inggris.

Baca Juga: Diduga Sindir Ucapan Luhut Soal Bisnis Tes PCR, Hendri Satrio: Bisnis Memang Bukan Cari Untung, tapi Cari Duit

The Guardian berbekal catatan positif jelang menghadapi PSM, usai mampu menang beruntun dalam tiga laga terakhirnya, yang masing-masing melawan Bali United, Borneo FC, dan Persikabo.

Catatan Bhayangkara FC di BRI Liga 1 musim ini terbilang sangat baik. Dari sepuluh laga yang telah dilakoni, Bhayangkara berhasil meraih delapan kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan.

Catatan positif mereka ternodai ketika dikalahkan Persib Bandung dengan skor 2-0 di laga awal seri kedua BRI Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Hadiri Pemakaman Jenazah Vanessa Angel dan Suami, Roy Suryo: Semoga Tak Diikuti Selfi Saat Berkendara Bahaya

Saat ini Bhayangkara FC berada di peringkat kedua dengan koleksi 25 poin, kalah head to head dari Persib Bandung yang berada di peringkat pertama dengan koleksi poin yang sama.

Meski begitu, Ezechiel N'douasel dan kawan-kawan masih memiliki satu pertandingan yang belum dimainkan, yakni melawan PSM malam nanti, sehingga mereka sangat berpeluang untuk mengakhiri seri kedua BRI Liga 1 musim ini dengan menduduki puncak klasemen.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah