Jadwal Lengkap Persib di Seri Ketiga BRI Liga 1: Persija, Arema FC, dan Persebaya Sudah Menanti

- 9 November 2021, 16:15 WIB
Jadwal lengkap Persib Bandung di seri ketiga BRI Liga 1 2021-2022. Pertandingan pertama akan bersua Persija pada Sabtu, 20 November 2021.
Jadwal lengkap Persib Bandung di seri ketiga BRI Liga 1 2021-2022. Pertandingan pertama akan bersua Persija pada Sabtu, 20 November 2021. /Instagram.com/@persib./

PR DEPOK - Jadwal Persib di seri ketiga BRI Liga 1 musim 2021-2022 telah resmi dirilis oleh PT. Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga Indonesia musim ini.

Jadwal Persib di seri ketiga BRI Liga 1 terbilang cukup padat, sehingga diprediksi akan banyak menguras tenaga.

Dikabarkan, jadwal pertandingan Persib di seri ketiga BRI Liga 1 akan dimulai pada 20 November 2021 dan berakhir pada 23 Desember 2021.

Baca Juga: Felicya Angelista Melahirkan Anak Pertama, Mieke Amalia Terharu hingga Menangis

Dalam jadwal Persib di seri ketiga BRI Liga 1 yang telah resmi dirilis, terdapat beberapa lawan yang cukup berat untuk dihadapi Maung Bandung, di antaranya Persija, Arema FC, dan Persebaya.

Menghadapi seri ketiga BRI Liga 1, Persib berbekal catatan yang sangat baik yang diperoleh pada gelaran seri kedua BRI Liga 1 beberapa waktu yang lalu.

Pangeran Biru tercatat berhasil menyapu bersih seluruh laga di seri kedua BRI Liga 1, sebuah catatan yang berbanding terbalik dengan gelaran seri pertama BRI Liga 1.

Di seri pertama, Persib hanya mampu meraih dua kemenangan serta empat hasil imbang. Persib hanya mampu memperoleh total 10 poin.

Baca Juga: Klaim Gaya Silat Lidah Anies Baswedan Gagal Urus Banjir di DKI, Guntur Romli: Lebih Maksa Gelar Formula E

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x