Bali United Punya Kendala Finishing Touch Selama Seri Kedua, Stefano Cugurra: Kami Akan Benahi Masalah Ini

- 12 November 2021, 14:20 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra. /Dok. Bali United./

Baca Juga: Jokowi Heran Indonesia Dihormati Negara Lain, Tapi Sering Dikerdilkan di Negara Sendiri

Teco melihat finishing touch menjadi problem akut Ilija Spasojevic dkk.

Ia membenarkan, beberapa laga terakhir Bali United pada seri kedua lalu memang lini serang timnya seperti kesulitan dalam mencetak gol.

Seperti dilaga terakhir melawan Persipura Jayapura beberapa waktu lalu, Bali United baru bisa mencetak gol dan memastikan kemenangan tim dimenit-menit akhir masa injury time pertandingan.

“Terus sekarang kita harus kerja lebih keras. Buat kita bisa cetak gol lebih dari satu,” sambungnya.

Persolaan lini serang skuad Bali United FC pada seri ketiga nanti harus bisa menemukan performa yang bagus dan haus akan gol.

Serdadu Tridatu sendiri saat ini punya lini serang yang sangat menjanjikan. Ada nama nama besar dalam lini serang Bali United FC seperti Ilija Spasojevic dan Lerby Eliandri.

Baca Juga: Cerita Awal Kariernya di Extravaganza, Ananda Omesh Singgung Sosok Rony Dozer

Teco menambahkan, program pembenahan finishing touch sudah disiapkan selama masa persiapan menghadapi seri ketiga.

“Sekarang punya beberapa hari, punya waktu buat yang dilini depan bisa cetak gol lebih juga,” ungkap pelatih asal Brazil ini

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah