Arema FC Evaluasi Soal Konsistensi Permainan Jelang Bergulirnya BRI Liga 1 Indonesia 2021 Seri Ketiga

- 16 November 2021, 09:55 WIB
Skuad pemain Arema FC.
Skuad pemain Arema FC. //ligaindonesiabaru.com

PR DEPOK - Arema FC terus melakukan pembenahan dan evaluasi kepada para pemainnya jelang bergulirnya BRI Liga 1 Indonesia 2021 seri ketiga.

Evaluasi atau pembenahan yang dilakukan Arema FC ini salah satu bentuk kesiapan tim sepakbola asal Kota Malang dalam menyambut seri ketiga BRI Liga 1 Indonesia 2021.

Fokus utama evaluasi yang dilakukan Arema FC jelang bergulirnya BRI Liga 1 Indonesia seri ketiga adalah soal konsistensi permainan skuad Singo Edan.

Baca Juga: Ayah Tubagus Joddy Ungkap Kondisi Putranya Usai Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Kecelakaan Vanessa Angel

Arsitek Arema FC Eduardo Almeida selama libur kompetisi ini atau sebelum memasuki seri ketiga BRI Liga 1 Indonesia 2021 dengan mengingatkan para pemainnya untuk menjaga konsistensi permainan.

Sebelum bergulirnya seri ketiga BRI Liga 1 Indonesia 2021 mulai pekan ini Eduardo Almeida minta semua pemainnya untuk fokus dan konsisten dalam permainan selama seri ketiga dan seterusnya.

Arema FC pada seri kedua tampil cukup bagus sepanjang dengan raihan 11 poin, hasil dari tiga kali menang dan dua kali imbang ia masih merasa belum puas dengan performa Dendi Santoso dkk.

Eduardo Almeida menyebut seharusnya tim bisa sapu bersih semua laga dengan kemenangan.

Hanya saja hilangnya konsentrasi di menit-menit akhir pertandingan membuat kemenangan yang sudah di depan mata buyar.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah