Tumbang di Tangan Charlotte Hornets 127-130, Atlanta Hawks Merosot ke Posisi 10 Klasemen NBA Wilayah Timur

- 6 Desember 2021, 10:17 WIB
Hasil pertandingan NBA, Charlotte Hornets vs Atlanta Hawks.
Hasil pertandingan NBA, Charlotte Hornets vs Atlanta Hawks. /REUTERS/Brendan McDermid.

Sengitnya pertandingan dari kedua tim membuat dua kuarter berakhir dengan skor imbang satu sama lain, di mana kuarter pertama imbang 30-30 dan 31-31 di kuarter ketiga.

Atlanta Hawks sempat bangkit pada kuarter empat dengan keunggulan 35-31, namun sangat disayangkan bahwa keunggulan tersebut belum berhasil mengejar ketertinggalan skor.

Baca Juga: Pasca Erupsi Gunung Semeru, Ini Alasan Khofifah Indar Parawansa Pindah Kantor ke Lumajang

Kemenangan Charlotte Hornets itu sendiri tak lepas dari dua jasa pemain andalannya yakni Miles Bridges dan Kelly Oubre Junior.

Miles Bridges menjadi peraih skor tertinggi pertandingan dengan mengoleksi 32 poin, empat rebounds dan empat assists. Kemudian diikuti oleh Kelly Oubre Junior, di mana dia telah mencetak 28 poin, tiga rebounds dan dua assists.

Sementara itu, tiga wakil pemain tim tuan rumah yang berhasil mencetak lebih dari 20 poin yakni ada John Collins, Kevin Huerter dan Trae Young.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Siap Tes DNA tuk Bantah Tudingan Bukan Ayah Kandung Vanessa Angel: Kalau Ditantang, Siapa Takut

John Collins sukses mencetak 31 poin, 12 rebounds dan empat assists yang kemudian diikuti oleh Kevin Huerter dengan 28 poin, dua rebounds dan tiga assists.

Sedangkan sang mega bintang Trae Young telah mencetak 25 poin, empat rebounds dan 15 assists bagi Atlanta Hawks.

Atas hasil tersebut, Atlanta Hawks harus rela merosot ke posisi 10 klasemen sementara wilayah timur NBA tepat dua peringkat di bawah Charlotte Hornets di posisi kedelapan.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: NBA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah