Jelang Final Piala AFF 2020 Lawan Thailand, Menpora Minta Timnas Indonesia Lakukan Hal Ini

- 28 Desember 2021, 10:55 WIB
Timnas Indonesia yang berlaga dalam Piala AFF 2020. Skuat Garuda akan menghadapi Thailand pada partai final usai mengalahkan Singapura. /PSSI
Timnas Indonesia yang berlaga dalam Piala AFF 2020. Skuat Garuda akan menghadapi Thailand pada partai final usai mengalahkan Singapura. /PSSI /

PR DEPOK – Pertandingan final Piala AFF 2020 antara Thailand dan Indonesia menjadi sorotan banyak pihak.

Selain itu, ramai beredar prediksi-prediksi hasil pertandingan antara Indonesia dan Thailand pada pertandingan final Piala AFF 2020.

Menanggapi berbagai prediksi dalam pertandingan final Piala AFF 2020 antara Indonesia melawan Thailand, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali baru-baru ini turut angkat bicara.

Baca Juga: Serahkan IMB Sejumlah Gereja di Jakarta, Anies Baswedan Dipuji Mustofa Nahrawardaya

Ia meminta agar Timnas Indonesia agar tetap siap dan jaga semangat jelang laga final Piala AFF 2020.

Menpora menegaskan bahwa negara manapun yang menjadi lawan dalam final Piala AFF 2020, Timnas Indonesia selalu siap.

Maka dari itu, Menpora percaya dengan kekuatan dari Evan Dimas dan kawan-kawan dalam perjuangan di partai final nanti.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Tahun Baru 2022, Cocok Dijadikan Caption di Media Sosial

“Bagi saya, siapapun lawannya, Timnas Indonesia harus siap. Anak-anak tetap semangat dan buktikan bahwa kita akan bisa menjawab keraguan orang,” ujar Menpora dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Kemenpora.

Dalam kesempatan yang sama, Menpora turut menyinggung soal isu-isu miring yang menyoroti Timnas Indonesia dalam Piala AFF 2020.

Menurutnya, meski Timnas Indonesia sempat diremehkan, tetapi mereka berhasil melangkah hingga tahap final Piala AFF 2020.

Baca Juga: Putri Delina Yakin Baby Adzam Punya Bakat Artis, Sebut Adik Barunya Bakal Jadi Superstar

“Awalnya Timnas Indonesia diremehkan bahwa anak muda yang turun dan belum punya pengalaman. Tapi semangat mereka itu luar biasa dan sekarang mereka buktikan sudah sampai di final,” kata Menpora.

Menpora juga sempat mengapresiasi campur tangan dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Keberhasilan Timnas Indonesia menembus final tak lepas dari tangan dingin pelatih Shin Tae-yong.

Baca Juga: Cara Daftar dan Cek PKH Online agar Bansos Rp2,4 Juta untuk Lansia dan Penyandang Disabilitas Bisa Cair

Menpora menyebutkan, juru taktik asal Korea Selatan itu punya banyak strategi.

Adapun Timnas Indonesia yang berlaga pada Piala AFF 2020, sebenarnya tengah dipersiapkan dalam SEA GAMES.

“Jangan lupa ada tangan Coach Shin Tae-yong. Timnas ini dipersiapkan di SEA Games yang akan datang. Sebelum berlaga disana, mereka mengikuti Piala AFF, jadi mereka mendapatkan pengalaman terlebih dahulu,” ujar Menpora.

Baca Juga: Berhasil Temui Langsung Pihak Doddy Sudrajat dan Haji Faisal, Sunan Kalijaga: Siapa Setuju Mereka Damai?

Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil menembus final Piala AFF 2020 usai mengalahkan Singapura pada leg kedua dengan skor 4-2.

Gol Timnas Indonesia dicetak Ezra Walian, Pratama Arhan, gol bunuh diri Shawal Anuar, dan Egy Maulana Vikri.

Dalam menghadapi Thailand pada final Piala AFF 2020, pelatih Timnas Indonesia kini tengah berupaya membenahi mental para pemain.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemenpora


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah