Hasil NBA: 50 Poin Jaylen Brown Bawa Boston Celtics Tumbangkan Orlando Magic 116-111 Lewat Extra Kuarter

- 3 Januari 2022, 09:56 WIB
Hasil pertandingan NBA  Boston Celtics menumbangkan Orlando Magic
Hasil pertandingan NBA Boston Celtics menumbangkan Orlando Magic /NBA/

PR DEPOK - Jaylen Brown berhasil membawa Boston Celtics menumbangkan Orlando Magic melalui extra kuarter di lanjutan NBA Senin, 3 Januari 2022.

Jaylen Brown sukses mencatatkan namanya di perolehan skor tertinggi pertandingan NBA dalam kemenangan Boston Celtics dengan skor 116-111 kontra Orlando Magic.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Jaylen Brown mampu menampilkan permainan yang mengesankan dengan mengoleksi 50 poin, 11 rebounds dan empat assists bagi Boston Celtics atas Orlando Magic pada pertandingan NBA pagi tadi.

Baca Juga: Ungkap Bilqis Ketagihan Pergi ke Amerika, Ayu Ting Ting: Tahun Depan Insyaallah

Perolehan poin Jaylen Brown jauh mengungguli pemain andalan tim tamu yakni Terrence Ross dengan 33 poin dan lima rebounds.

Kemudian ada Dennis Schroder yang juga berperan penting dalam kemenangan Boston Celtics dengan mengoleksi 21 poin, tiga rebounds dan tujuh assists.

Selain itu, torehan Jaylen Brown kali ini juga menjadikan namanya sebagai pencetak rekor tertinggi tim secara beruntun dalam dua pertandingan terakhir.

Berkat hasil tersebut, Boston Celtics berhasil mengunci kemenangan kedua usai tenggelam dalam keterpurukan dalam tiga kekalahan beruntun sebelumnya.

Baca Juga: Sinopsis 'All of Us Are Dead', Serial Zombie Terbaru Netflix yang Tayang pada 28 Januari 2022

Ada pun sebelumnya Boston Celtics mampu melibas finalis NBA musim lalu yakni Phoenix Suns dengan skor fantastis yakni 123-108.

Pertandingan tadi berlangsung sengit, di mana tim tuan rumah berhasil bangkit pada kuarter akhir sehingga mampu menyamakan kedudukan skor.

Laga pun pada akhirnya dilanjutkan melalui extra kuarter yang kemudian tim tuan rumah Boston Celtics berhak keluar sebagai pemenangnya.

Baca Juga: Imam Masjid Dianiaya hingga Tewas, Fadli Zon Merasa Ironis: Sungguh Biadab dan Brutal

Berkat kemenangan tersebut, Boston Celtics sanggup bertahan di posisi sembilan klasemen sementara wilayah timur dan berpeluang naik peringkat menggeser Washington Wizard yang berada di posisi delapan.

Sedangkan Orlado Magic semakin terpuruk di posisi 14 klasemen sementara wilayah timur usai gagal menang dalam lima pertandingan terakhirnya.

Pada laga selanjutnya, Orlando Magic dijadwalkan bakal menghadapi laga yang lebih berat yakni melawan Chicago Bulls pada Senin, 3 Januari 2022 waktu setempat atau Selasa, 4 Januari 2022 sekitar pukul 8.00 WIB.

Kemudian diikuti oleh laga seru antara Boston Celtics kontra Sa Antonio Spurs pada Rabu, 5 Januari 2022 waktu setempat atau Kamis, 6 Januari 2022 sekitar pukul 7.30 WIB.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: NBA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x