Persija Optimis Amankan Poin Penuh Saat Lawan PSIS, Tony Sucipto: Kami Belanja 6 Pemain Berkualitas

- 6 Januari 2022, 12:57 WIB
Persija Jakarta mengaku optimis amankan poin penuh saat melawan PSIS Semarang dalam putaran kedua BRI Liga 1, begini kata Tony Sucipto.
Persija Jakarta mengaku optimis amankan poin penuh saat melawan PSIS Semarang dalam putaran kedua BRI Liga 1, begini kata Tony Sucipto. /Instagram/@persija/

PR DEPOK - Persija Jakarta tampak antusias dalam menyambut laga perdana putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022 saat lawan PSIS Semarang.

Skuad Persija Jakarta bertekad laga perdana putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022 ini harus diraih dengan poin penuh ketika jumpa Persija Jakarta.

Duel Macan Kemayoran julukan Persija Jakarta saat kontra PSIS Semarang akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Kamis, 6 Januari 2022 mulai pukul 20:30 WIB.

Baca Juga: AC Milan vs AS Roma di Liga Italia: Jadwal, Prediksi Susunan Pemain, dan Link Live Streaming

Tony Sucipto salah satu gelandang andalan Macan Kemayoran menyebutkan skuad Ibukota sudah siap 100 persen dalam melakoni laga perdana putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Menurutnya, skuad Persija Jakarta berpeluang besar mengamankan poin penuh saat jumpa Laskar Mahesa Jenar.

Apalagi, kata Tony yang juga pernah jadi andalan Persib Bandung, kalau saat ini Persija Jakarta sudah kedatangan para pemain anyar yang berkualitas.

Baca Juga: Kasus Ferdinand Hutahaean akan Diperdalam Polisi, Simak Beberapa Pasal yang Dilanggarnya

Enam pemain anyar yang didatangkan Persija Jakarta dalam menyambut putaran kedua diantaranya, Ichsan Kurniawan, Samuel Simanjuntak, Ahmad Bustomi, Makan Konate, Ikhwan Ciptady Muhammad dan Irfan Jauhari.

“Persiapan tim semua berjalan lancar. Seluruh pemain siap. Dengan datangnya pemain-pemain baru semoga bisa membantu tim di putaran kedua,” kata Tony dalam konferensi pers sebelum laga dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari laman resmi klub , Kamis, 6 Januari 2021

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Persija Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah