Akibat Virus Corona, Big Match Persija vs Persebaya Resmi Ditunda

- 4 Maret 2020, 19:15 WIB
PERTANDINGAN Liga 1 2020 antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya ditunda menyusul merebaknya virus corona.*
PERTANDINGAN Liga 1 2020 antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya ditunda menyusul merebaknya virus corona.* /PRFM

Untuk itu, direncanakan LIB secepat mungkin akan menyampaikan penjadwalan ulang untuk pertandingan Persija Jakarta menghadapi Persebaya Surabaya setelah pihaknya berkoordinasi dengan beberapa pihak.

“Selanjutnya LIB akan menyampaikan penjadwalan ulang setelah berkoordinasi dengan berbagai pihak termasuk klub sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian,” ujar LIB.

Baca Juga: 3 Insiden Rasis Penyerangan terhadap Mahasiswa Tiongkok di Inggris 

Diwartakan sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun sudah melarang adanya kegiatan di daerah Jakarta yang akan mengundang masa cukup besar dalam beberapa waktu dekat ini.

“Untuk pengajuan yang belum keluar izinnya kami tahan dulu. Karena Pemprov DKI tidak akan mengeluarkan perizinan untuk sejumlah kegiatan yang akan mengundang jumlah massa yang besar,” kata Anies Baswedan.***

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pertandingan pekan ke-2 Shopee Liga 1 2020 antara Persija vs Persebaya dipastikan ditunda. Hal ini diumumkan PT Liga Indonesia Baru dalam surat bernomor 127/LIB-KOM/III/2020 tanggal 4 Maret 2020. . Selengkapnya hanya di situs resmi Persija Jakarta. . #BelieveIn12 #PersijaJakarta

A post shared by Persija Jakarta (@persijajkt) on

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah