Robert Alberts Serupa Berjudi, Turunkan Kakang Rudianto saat Derby Jabar Persib Bandung vs Persikabo 1973

- 30 Januari 2022, 13:48 WIB
Robert Alberts serupa berjudi karena nekat menurunkan Kakang Rudianto saat laga Derby Jabar antara Persib Bandung vs Persikabo.
Robert Alberts serupa berjudi karena nekat menurunkan Kakang Rudianto saat laga Derby Jabar antara Persib Bandung vs Persikabo. /Persib/Amandeep Rohimah/

PR DEPOK - Robert Alberts harus memutar otak sebelum laga Derby Jabar melawan Persikabo 1973, karena ada sejumlah pemain Persib Bandung yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Di saat ada sembilan pemain Persib Bandung yang terkonfirmasi positif Covid-19, Robert Alberts sedikit “berjudi” dengan menurunkan Kakang Rudianto yang baru merumput pertama kali dalam BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022

Kakang Rudianto merupakan debutan anyar dari Diklat Persib Bandung yang diturunkan Robert Alberts saat melakoni Derby Jabar lawan Persikabo 1973.

 Baca Juga: Singapura Dinilai Lebih Cerdik saat Teken Perjanjian FIR, Said Didu: yang Penting Pencitraan

Namun, apa yang dilakukan Robert Alberts dengan menurunkan Kakang Rudianto sebagai pemain starter sejak babak pertama membuahkan hasil manis.

Kakang Rudianto mampu menjawab kepercayaan Robert Alberts dengan gol tunggalnya pada menit ke-22 mampu membawa Persib Bandung meroket ke posisi kedua klasemen sementara BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022 dengan mengemas 43 poin.

Laga Derby Jabar yang dimenangkan Persib Bandung 1-0 atas Persikabo 1973 itu berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu 29 Januari 2022.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos Anak Sekolah 2022 Online Lewat HP agar Siswa SD, SMP, SMA Dapat Uang BLT Rp4,4 Juta

Sejak babak pertama, permainan kedua tim berjalan dengan saling jual beli serangan.

Lini serang Persikabo 1973 menekan melalui duet Dimas Drajad dan Ciro Alves. Tapi usaha kedua tim ini belum membuahkan gol.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Persib Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x