Libatkan Antoine Griezmann, Barcelona dan Atletico Madrid Rencanakan Pertukaran Pemain

- 14 Februari 2022, 16:42 WIB
Pemain pinjaman Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
Pemain pinjaman Atletico Madrid, Antoine Griezmann. /Reuters/Stephane Mahe/REUTERS

PR DEPOK - Dua klub raksasa La Liga, Barcelona dan Atletico Madrid, baru-baru ini dilaporkan tengah mempertimbangkan kesepakatan pertukaran pemain yang melibatkan Antoine Griezmann.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari SportsKeeda, seperti yang diketahui, awal musim 2021 Antoine Griezmann telah kembali ke Atletico Madrid, namun hanya menjadi pemain pinjaman dari Barcelona.

Sebuah laporan mengklaim, Atletico Madrid ingin mengontrak kembali Antoine Griezmann, dan segera memberikan kesepakatan kontrak permanen.

Baca Juga: Bocoran Jadwal Rilis dan Sinopsis Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3: Swordsmith Village Arc

Hal tersebut menambahkan, Atletico Madrid ingin memangkas pengeluaran mereka, untuk membuang Joao Felix dari skuad tim utama The Colchoneros.

Pemain muda berusia 22 tahun itu sebelumnya juga ingin mencari klub lain, demi menemukan kembali performa terbaiknya, yang pernah membuat pesepakbola asal Portugal itu memenangkan penghargaan Golden boy 2019.

Sebagai informasi, Joao Felix pindah ke Atletico Madrid senilai 126 juta Euro dari Benfica pada tahun 2019, kedatangan pemain muda Portugal itu bisa dibilang masih belum tampil dengan performa terbaiknya.

Baca Juga: Intip Trailer Grid, Drama Korea Thriller yang Tayang Perdana Rabu, 16 Februari 2022

Pelatih utama Atletico Madrid, Diego Simeone, juga tidak mampu mengembangkan bakat Joao Felix untuk menjadi pemain bintang yang diharapkan banyak penggemarnya.

Sementara itu, Joao Felix sendiri dikabarkan tertarik untuk bergabung dengan Barcelona, yang saat ini dipimpin Xavi Hernandez dan memiliki niatan untuk membangun kembali tim Blaugrana.

Xavi Hernandez sebelumnya juga berhasil mendatangkan pemain berpengalaman seperti Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres, dan Adama Traore, untuk menghidupkan kembali tim Barcelona dan mengembalikan mereka ke puncak sepakbola Eropa.

Baca Juga: Rezim Jokowi dan Orba Disebut Punya Kesamaan Soal Aspek Pembangunan, Dedek Prayudi: Narasi Ini Ngaco

Kepindahan Joao Felix ke Camp Nou nampaknya akan mengorbankan Antoine Griezmann, yang saat ini dipinjamkan ke Atletico Madrid.

Antoine Griezmann bergabung kembali dengan Atletico Madrid sebagai pemain pinjaman selama satu tahun dan opsi satu tahun lagi dari Barcelona.

Namun, jika Antoine Griezmann bertahan hingga tahun 2023, Atletico Madrid wajib membayar transfer permanen sebesar 40 juta Euro atau sekitar Rp650 miliar.

Enggan membayar kesepakatan tersebut, Atletico Madrid lebih memilih untuk menukar pemain mereka seperti Joao Felix, untuk mempertahankan Antoine Griezmann di Stadion Wanda Metropolitano.

Baca Juga: Athalla Naufal Ungkap Alasan Tak Resmi Berpacaran dengan Shannon Wong: Itu Faktor yang Berat

Jika kesepakatan pertukaran pemain tersebut terjadi, Barcelona akan menerima kerugian sekitar 86,7 juta Poundsterling, karena pembelian mahal Antoine Griezmann pada 2019 lalu.

Di sisi lain, Barcelona juga harus mempertimbangkan kesepakatan pertukaran Joao Felix, yang diperkirakan siap menjadi pemain berpotensi di masa depan.

Kepindahan Joao Felix ke Camp Nou, nampaknya akan dibuktikan Xavi Hernandez bahwa Diego Simeone salah, membiarkan pemain muda berusia 22 tahunnya itu pergi dari Atletico Madrid.

Untuk diketahui, sejak karir sepakbola profesionalnya di Atletico Madrid, Joao Felix telah mencetak 22 gol dan membuat 13 assist dalam 98 pertandingan di semua kompetisi.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah