Persita Tangerang Terus Lakukan Persiapan Hadapi Liga 1 2022-2023

- 24 Mei 2022, 15:50 WIB
Pelatih Persita Tangerang, Alfredo Vera.
Pelatih Persita Tangerang, Alfredo Vera. /Liga Indonesia Baru

PR DEPOK - Persita Tangerang terus melalukan tahapan persiapan jelang bergulirnya Liga 1 2022-2023.

Persita Tangerang banyak melakukan pembenahan di semua posisi untuk menghadapi liga musim depan.

Persita Tangerang juga banyak merekrut para pemain baru dari berbagai klub dan promosi dari tim juniornya.

Baca Juga: Proses Pemulihan Cedera Berjalan Baik, Robert Alberts Harap Teja Cepat Sembuh dan Kembali Kuat

Tim berjuluk Pendekar Cisadane itu juga sangat berambisi unruk meraih prestasi yang lebih baik lagi pada liga musim depan.

Persita juga mendatangkan Alfredo Vera selaku arsitek anyar menggantikan Widodo C Putra.

Sebelumnya, Alfredo Vera menukangi Persipura Jayapura pada musim lalu.

Baca Juga: Teja Cedera, Ini Doa dan Harapan Made untuk Rekan Setimnya

Kehadiran Alfredo Vera tentunya akan menjadi gairah baru bagi para pemain Persita Tangerang untuk bersaing mendapatkan posisi.

Dalam menghadapi liga 1 2022-2023, Persita juga telah melakulan uji coba dengan melawan tim MSG, salah satu tim lokal belum lama ini.

Dalam laga uji coba itu, Persita menang dengan skor 3-0 dalam pertandingan yang berlangsung tiga babak.

Baca Juga: Total 8 Pemain Baru Gabung Bali United, Teco Ungkap Kondisi Skuad Serdadu Tridatu Terkini

Pelatih Persita, Angel Alfredo Vera menyebutkan bahwa masih banyak hal yang harus ia perbaiki seiring dengan banyaknya pemain baru di tim pada musim ini.

“Masih banyak hal yang harus kita bentuk, karena banyak pemain baru di tim ini. Semua pemain harus memahami apa yang saya mau,” ujar Alfredo Vera  dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi PT Liga Indonesia Baru pada Selasa, 24 Mei 2022.

Vera mengatakan para pemainnya terus bekerja keras secara maksimal di sesi latihan.

“Saya melihat para pemain bekerja dengan cukup baik di latihan. Menjalankan keinginan saya di lapangan,” ujarnya.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x