Tersandung Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Verbal ke Volunteer SEA Games 2022, Yeremia Rambitan Minta Maaf

- 25 Mei 2022, 15:03 WIB
Yeremia Rambitan akhirnya meminta maaf atas kasus dugaan pelecehan seksual secara verbal ke volunteer SEA Games 2022.
Yeremia Rambitan akhirnya meminta maaf atas kasus dugaan pelecehan seksual secara verbal ke volunteer SEA Games 2022. /IG @yeremia_rambitan /

PR DEPOK - Melalui akun resmi Instagram PBSI @badminton.ina, Yeremia Rambitan melakukan permintaan maaf usai tersandung kasus dugaan pelecehan seksual verbal ke salah satu volunteer SEA Games 2022.

Dengan tatapan mata yang terlihat merasa bersalah, ia sendiri pun mengakui bahwa dirinya sangat menyesal setelah melontarkan kata senonoh yang awalnya di maksudkan hanya untuk bercanda.

Berikut ungkapan permintaan maaf dari Yeremia Rambitan yang dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Instagram @badminton.ina.

"Hallo semuanya, atas nama saya pribadi Yeremia,saya memohon maaf kepada PBSI dan Pelita Bulutangkis Indonesia. Saya menyesali perbuatan saya yang khilaf saat bercanda dengan perkataan-perkataan saya," ujar Yeremia Rambitan.

Baca Juga: BSU 2022 Batal Cair? Simak Penjelasan Lengkapnya dan Cara Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta

Tak hanya itu saja, Yeremia Rambitan menambahkan bahwa sang pelatih sebenarnya juga telah menegurnya dengan keras.

Dia juga mengaku telah melakukan permintaan maaf terhadap salah satu volunteer yang diduga sebagai korban.

"Pelatih sudah menegur saya dengan keras, dan saya juga sudah meminta maaf kepada volunteer tersebut. Sekali lagi saya meminta maaf untuk semuanya," jelasnya.

Permintaan maaf Yeremia Rambitan.
Permintaan maaf Yeremia Rambitan. Instagram @badminton.ina

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Instagram @badminton.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x