Kesepakatan Perpanjangan Kontrak Gavi di Bacelona Hampir Selesai, tapi...

- 11 Juni 2022, 07:07 WIB
Barcelona ingin perpanjang kontrak Gavi hingga 2027 dengan klausul pelepasan sebesar 1 miliar Euro (Rp15 triliun).
Barcelona ingin perpanjang kontrak Gavi hingga 2027 dengan klausul pelepasan sebesar 1 miliar Euro (Rp15 triliun). /REUTERS/Albert Gea.

PR DEPOK - Barcelona dikabarkan siap perpanjang kontrak pemain mudanya, Gavi hingga 5 tahun ke depan dengan klausul pelepasan fantastis.

Rencananya, Barcelona akan mengikat Gavi hingga tahun 2027 dengan klausul pelepasan bernilai fantastis.

Kendati demikian, sanga agen dari Gavi, Ivan de la Pena belum bisa memastikan kesepakatan soal keinginan Barcelona tersebut.

Gavi sendiri memang dikabarkan ingin segera menambah masa bakti di klub masa kecilnya itu namun perlu ada kesepakatan yang membuatnya bisa bertahan di Barcelona.

Baca Juga: WHO Rilis Laporan Asal Usul Covid-19, China Kecam Teori Kebocoran Laboratorium: Kebohongan Bermotif Politik

Sebagaimana dijelaskan Pakar Transfer, Fabrizio Romano, pihak pemain kelahiran 5 Agustus 2004 ini masih meminta kejelasan terkait beberapa hal.

"Perjanjian belum ditandatangani, masih ada beberapa poin yang harus diklarifikasi sebelum pengumuman kontrak baru hingga 2027," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @FabrizioRomano.

Sang agen nampak masih menahan kliennya dan memikirkan opsi lain jika klub berjuluk Blaugrana terus enggan segera memberi kejelasan.

Baca Juga: PRJ Kemayoran Buka Jam Berapa? Simak Jadwal Lengkap Berikut Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2022

Disinyalir, masalah gaji juga akan jadi penentu terkait perpanjangan kontrak Gavi di rival abadi Real Madrid ini.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x