Gegara Tekanan Suporter, Keluarga Glazer Pertimbangkan Jual Sebagian Saham Manchester United

- 18 Agustus 2022, 10:23 WIB
Keluarga Glazer dilaporkan mempertimbangkan menjual sebagian saham Manchester United seiring meningkatnya tekanan dari suporter.
Keluarga Glazer dilaporkan mempertimbangkan menjual sebagian saham Manchester United seiring meningkatnya tekanan dari suporter. /REUTERS/Phil Noble.

 

Keluarga Glazer yang telah memiliki Manchester United sejak tahun 2005, belakangan ini telah jadi sorotan yang meningkat karena kurangnya investasi dan 'puasa' trofi selama 5 tahun.

Strategi perekrutan yang buruk hingga kurangnya investasi atas markas latihan di Carrington pun disebut telah perparah sentimen negatif kepada keluarga Glazer.

Ketidakpercayaan pun semakin parah setelah Manchester United dipermalukan dengan kekalahan yang didapat di 2 pertandingan awal Liga Inggris.

Baca Juga: Muncul Status Kartu Prakerja 'Dalam Proses Seleksi' di Dashboard? Ternyata Ini Artinya

Pada pekan pertama, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan harus tumbang di kandang sendiri oleh Brighton & Holve Albion dengan skor 1-2.

Kemudian di pekan kedua, Manchester United kembali dipermalukan oleh Brentford dengan skor telak 4-0.

Sebelumnya, para pendukung Setan Merah bakal menggelar protes baru kepada keluarga Glazer saat klub bersua Liverpool.

Baca Juga: Daftar Movie Anime Paling Dinantikan Penggemar, Salah Satunya Rilis November 2022

Menurut kabar yang dihimpun, bentuk protes yang akan dilakukan pendukung adalah dengan mengosongkan sejumlah tribun di laga yang berlangsung Selasa, 23 Agustus 2022 nanti.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: RT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah