Eks Liverpool Kritisi Perekrutan Arthur Melo, Ragukan Tepat untuk The Reds

- 2 September 2022, 19:45 WIB
Perekrutan Arthur Melo yang dilakukan Liverpool di hari terakhir bursa transfer dikritisi eks The Reds, Dietmar Hamann.
Perekrutan Arthur Melo yang dilakukan Liverpool di hari terakhir bursa transfer dikritisi eks The Reds, Dietmar Hamann. /Instagram.com/@liverpoolfc.

PR DEPOK - Perekrutan Arthur Melo yang dilakukan Liverpool di hari terakhir bursa transfer musim panas 2022 menimbulkan keraguan, salah satunya dari eks pemain The Reds Dietmar Hamann.

Hamann menegaskan bahwa dirinya tidak terlalu yakin Arthur merupakan pemain yang dibutuhkan Liverpool untuk menambal sejumlah pilar di lini tengah yang cedera.

Sebab, Arthur diketahui lebih banyak beroperasi di area dalam dan ia percaya bahwa The Reds membutuhkan gelandang yang cenderung ofensif.

Baca Juga: Ferdy Sambo Sebut Brigjen Hendra Kurniawan Tak Terlibat Perusakan CCTV, Polri Beri Penjelasan

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Metro, Hamann mengaku dirinya lebih suka dengan pemain yang lebih menyerang, yang memberikan gol-gol dari lini tengah.

"Sebab mereka (Liverpool) tidak mendapatkan cukup gol dari lini tengah lewat permain terbuka," kata pria berkebangsaan Jerman ini tegas.

"Dia (Arthur) bisa bermain sebagai pemain nomor 8, tapi lebih cenderung ke pemain jangkar. Dan saya tak terlalu yakin dia sosok yang bakal bikin Liverpool tampil optimal," ucap Hamann lagi.

Seperti diketahui, The Reds baru saja memperkenalkan Arthur sebagai rekrutan anyar mereka menjelang berakhirnya bursa transfer musim panas ini.

Liverpool merekrut Arthur dengan status pinjaman dari Juventus selama satu musim ke depan atau hingga Juni 2023 mendatang, demikian disampaikan Pakar Transfer Fabrizio Romano.

Klub Merseyside memiliki opsi untuk mempermanenkan kepemilikan gelandang asal Brasil ini di akhir peminjaman senilai 37,5 juta euro (Rp562 miliar), dengan dicicil dua tahun.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Metro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x