Kalah dari Malaysia, Timnas Indonesia Masih Berpeluang Lolos? Ini Daftar Negara yang Lolos ke Piala Asia U-17

- 10 Oktober 2022, 09:45 WIB
Timnas Indonesia U-17 kalah dari Malaysia di babak penyisihan grup Kualifikasi Piala Asia U-17.
Timnas Indonesia U-17 kalah dari Malaysia di babak penyisihan grup Kualifikasi Piala Asia U-17. /M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO

PR DEPOK – Timnas Indonesia U-17 harus mengakui keunggulan Malaysia dengan skor telak 1-5 pada babak penyisihan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 hari Minggu, 9 Oktober 2022.

Kekalahan tersebut membuat posisi timnas Garuda kini terancam gagal lolos ke putaran final di Bahrain tahun depan.

Lantas, apakah timnas Indonesia masih berpeluang lolos ke putaran final Piala Asia U-17? Siapa saja daftar negara yang lolos?

Baca Juga: Cek Penerima PKH Tahap 4 dan BPNT Oktober 2022 Sudah Cair di Sini Pakai KTP

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari AFC, sayangnya timnas Indonesia dipastikan gagal menjadi runner-up terbaik pada Kualifikasi Piala Asia U-17.

Garuda Muda sebenarnya unggul dalam jumlah selisih gol dibandingkan negara dengan peringkat kedua lainnya.

Namun berdasarkan regulasi, dua laga di antaranya tidak diperhitungkan dalam penentuan runner-up terbaik.

Hanya hasil pertandingan dengan tim peringkat tiga teratas di masing-masing klasemen yang dihitung dalam penentuan juara runner-up terbaik.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos BPNT Rp200.000 Online Lewat HP

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: AFC PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x