Heboh Kylian Mbappe Ingin Hengkang dari PSG, Petinggi Klub Buka Suara dan Mengatakan Ini

- 12 Oktober 2022, 15:50 WIB
Salah satu petinggi PSG merespons laporan yang menyebut Kylian Mbappe ingin hengkang dari Les Parisiens pada Januari 2023 nanti.
Salah satu petinggi PSG merespons laporan yang menyebut Kylian Mbappe ingin hengkang dari Les Parisiens pada Januari 2023 nanti. /REUTERS/Benoit Tessier.

PR DEPOK - Salah satu petinggi Paris Saint-Germain (PSG), Luis Campos baru-baru ini buka suara terkait kabar yang mengeklaim Kylian Mbappe akan meninggalkan klub Januari 2023 nanti.

Seperti yang diketahui, Kylian Mbappe sebelumnya telah lama diincar klub-klub raksasa Eropa seperti Real Madrid dan Liverpool.

Los Blancos bahakan telah memberikan dua kali penawaran kontrak untuk Kylian Mbappe, namun dirinya lebih memilih perpanjang kontrak di PSG hingga tahun 2025.

Baca Juga: Warga NTT Diminta Waspada, BMKG Prediksi Terjadi Cuaca Ekstrem Akibat Gelombang Rossby

Namun, belum lama ini mencuat laporan yang mengeklaim hubungan Kylian Mbappe dan PSG mulai rusak setelah sang pemain merasa klub belum memenuhi keinginan seperti yang tertulis pada perpanjangan kontrak sebelumnya.

Menanggapi isu tersebut, Luis Campos menyebut Mbappe merupakan sosok yang luar biasa profesional.

"Dia berusaha keras untuk tim. Saya bersamanya setiap hari dan sangat terkejut mendengar kabar tentang Mbappe yang akan pergi," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Sports Mole.

Baca Juga: KJP Plus Bulan Oktober 2022 untuk Siswa SMP, SMA, dan SMK Cair! Cus Login Link Ini Tuk Cek Daftar Penerima

"Dia  tidak pernah meminta untuk pergi pada Januari, dia tidak pernah memberi tahu saya, bahwa dia ingin pergi pada Januari," tutur dia menambahkan.

Secara tegas Luis Campos menyebut laporan yang mencuat itu merupakan rumor yang terus terjadi setiap tahunnya.

Halaman:

Editor: Ramadhan D.W

Sumber: Sports Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x