Link Live Streaming Indonesia vs Prancis di Piala Dunia Mini U-20, Prancis Bawa Pemain Liga Inggris?

- 17 November 2022, 17:50 WIB
Simak jadwal, jam tayang, dan link live streaming Timnas Indonesia U-20 vs Prancis U-20 di Piala Dunia Mini atau Costa Calida Supercup malam hari ini.
Simak jadwal, jam tayang, dan link live streaming Timnas Indonesia U-20 vs Prancis U-20 di Piala Dunia Mini atau Costa Calida Supercup malam hari ini. /Vidio

Turnamen ini akan dilangsungkan pertandingan sepakbola sektor pria dan wanita, yang masing-masing negaranya sebagian menurunkan tim U-20.

Terdapat 10 peserta pada ajang Costa Calida Supercup sektor sepakbola pria, selain Indonesia adapula timnas Spanyol U-19, Denmark U-19, Republik Ceko U-19, Prancis U-20, Jepang U-20, Arab Saudi U-20, Slovakia U-20, Norwegia U-21, dan Republik Ceko U-21.

Baca Juga: 5 Kuil di Tokyo Ini Dipercaya Bisa Kabulkan Doa Cinta, Cocok untuk Dikunjungi Kaum Jomblo!

Timnas Garuda Muda sendiri mendapatkan dua kali kesempatan bertanding di dalam ajang ini, pertama melawan Prancis U-20 pada tanggal 17 November 2022 hari ini.

Kemudian satu lawan lagi menghadapi Slovakia U-20 yang direncanakan berlangsung pada 19 November 2022.

Bagi Indonesia, laga hari ini merupakan kesempatan baik untuk mematangkan permainan tim. Pasalnya lawan Garuda Muda pada turnamen ini merupakan lawan tanding yang berkelas.

Baca Juga: 33 Twibbon Hari Guru Nasional dan HUT PGRI pada 25 November 2022, Mudah Digunakan untuk Siswa SD, SMP, SMA-SMK

Terutama Prancis U-20, lawan Indonesia U-20 pada malam ini merupakan salah satu kontestan kelas tinggi pada ajang Piala Dunia U-20 2023 nanti.

Dalam menjalani turnamen ini, Prancis U-20 juga tak main-main dalam persiapannya, bahkan mereka tetap membawa pemainnya yang berasal dari Liga Inggris.

Terdapat dua pemain Liga Inggris yang dibawa yakni Abdoullah Ba dan Thimothee Lo-Tutala, serta satu pemain dari raksasa Bundesliga Jerman, Borussia Dortmund yakni Soumaula Coulibaly.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah