Suporter Jepang Pungut Sampah di Stadion Al Bayt, hal yang Perlu Diteladani

- 25 November 2022, 06:14 WIB
Aksi suporter Jepang yang memunguti sampah di Stadion Internasional Khalifa menuai pujian dari masyarakat.
Aksi suporter Jepang yang memunguti sampah di Stadion Internasional Khalifa menuai pujian dari masyarakat. /Twitter/ FIFAWorldCup

PR DEPOK – Usai pertandingan laga Jepang lawan Jerman di stadion Al Bayt Qatar pada piala dunia FIFA 2022, supporter Jepang hangat diperbincangkan.

Pasalnya setelah pertandingan pada tanggal 23 November 2022 tersebut dengan kemenangan di pihak Jepang dengan skor 2:1 untuk Jerman.

Para suporter Jepang terlihat sedang membersihkan sampah di Stadion Al-Bayt Qatar tersebut setelah pertandingan usai.

Baca Juga: Sergio Busquets Siap Bantu Generasi Baru Spanyol Melalui Piala Dunia 2022

Budaya bersih-bersih yang dilakukan Jepang memang sudah menjadi kebiasaan yang dibawa dari masyarakat Negeri Sakura itu.

Apalagi dengan kemenangan di pihak Jepang hal tersebut merupakan rasa syukur dan kecintaan mereka pada stadion yang menorehkan sejarah untuk Jepang dapat mengalahkan Jerman di babak pertama.

Para pendukung Jepang tersebut menyisiri sampah-sampah yang berserakan di podium, baik bekas mereka ataupun bekas suporter lawan.

Baca Juga: Korea Selatan Bawa Nama Asia Hadapi Uruguay di Piala Dunia, Terinspirasi Kemenangan Arab atas Argentina

Masing-masing orang membawa kantong kresek besar melewati bangku-bangku penonton dan memunguti sampah.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x