Perebutan Sepatu Emas Piala Dunia 2022, Messi Masih Unggul Ketimbang Mbappe?

- 17 Desember 2022, 08:00 WIB
Jelang final Piala Dunia 2022, berikut persaingan Golden Boot.
Jelang final Piala Dunia 2022, berikut persaingan Golden Boot. /kolase Foto/fifa.com

PR DEPOK – Perebutan ‘Golden Boot’ atau sepatu emas Piala Dunia 2022 Qatar, semakin sengit. Ya, selain perebuatan gelar juara, predikat siapa yang bakal mendapat sepatu emas jadi pertarungan yang tidak bisa dipisahkan.

Saat ini, ada dua pemain yang tengah berebut sepatu emas Piala Dunia 2022, mereka adalah Kylian Mbappe (Prancis), Lionel Messi (Argentina).

Messi dan Mbappe ini berpeluang membawa sepatu emas Piala Dunia 2022 Qatar, mengingat kedua pemain ini sama-sama mengemas 5 gol sepanjang pertandingan.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Hari Ini, Sabtu 17 Desember 2022: Ada Cuan Bos hingga On The Spot

Namun, meski sama-sama mengemas 5 gol, Messi masih unggul dan memiliki peluang lebih besar merebut sepati emas Piala Dunia 2022 Qatar.

Tetapi, Mbappe masih memiliki peluang meraih ‘Golden Boot’ atau sepatu emas Piala Dunia 2022, mengingat masih menyisakan satu pertandingan yang memungkinkan dirinya mencetak gol.

Di sisi lain, Olivier Giroud yang juga akan memperkuat Prancis di babak final Piala Dunia 2022, memiliki peluang untuk meraih sepati emas apabila pada laga puncak bisa mencetak dua gol, meskipun hal itu nampaknya sulit.

Baca Juga: Twibbon Terbaru Bertema Natal 2022 dan Tahun Baru, Unduh Gratis di Sini!

Sebagai informasi, ‘Golden Boot’ atau sepatu emas Piala Dunia 2022 akan diberikan kepada pemain yang berhasil mencetak gol terbanyak.

Apabila ada dua pemain yang memiliki jumlah gol yang sama, maka perhitungan akan dilihat berdasarkan jumlah assist terbanyak.

Namun, bila meliha dari catatan pemain dengan assist terbanyak, Messi kemungkinan besar bisa meraih sepatu emas mengingat saat ini ia tercatat mengemas gol dan 3 assist selama Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Masih Cair, Siapa Saja yang Berhak Terima BPNT 2022? Cek Sekarang di Sini

Sementara, Mbappe mengemas 5 gol dan hanya mencatat 2 assist selama pertandingan.

Artinya, Messi yang juga peraih Ballon d’ Or memiliki peluang lebih besar ketimbang Mbappe untuk membawa pulang ‘Golden Boot’ atau sepatu emas Piala Dunia 2022 Qatar.

Lantas, siapa yang berhak mendapatkan ‘Golden Boot’ atau sepatu emas Piala Dunia 2022?.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah