Xavi Puji Performa Marcus Rashford: Satu dari Pemain Paling Berbahaya di Eropa

- 16 Februari 2023, 08:42 WIB
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford.
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford. /Reuters/Michael Regan/

PR DEPOK - Manajer Barcelona, Xavi Hernandez menyebut Marcus Rashford sebagai "satu dari pemain paling berbahaya di Eropa" karena performa apiknya belakangan ini.

Sejak Piala Dunia, Marcus Rashford sudah mencetak 13 gol dalam 15 penampilannya bersama klubnya, Manchester United (MU), termasuk 8 gol dalam 9 pertandingan terakhir di Liga Primer Inggris.

Tidak ada pemain di lima liga teratas Eropa yang menyamai jumlah golnya dalam periode tersebut. Hanya beberapa bulan setelah karirnya tampak terpuruk di MU, Marcus Rashford kini menjadi ancaman besar klub lawan.

Baca Juga: KUR BRI 2023: Solusi Pinjaman Tanpa Agunan dengan Bunga Rendah bagi Pelaku UMKM

Xavi setuju dengan penilaian Ten Hag, manajer MU bahwa sebelumnya ia telah menyebut penyerang Inggris tersebut telah menjadi salah satu pemain paling berbahaya di Eropa.

Xavi percaya bahwa dia akan menjadi lawan yang paling menyulitkan pertahanan Barcelona saat pertemuan mereka nanti di Camp Nou, Jumat dini hari nanti.

Barcelona akan melawan Manchester United di babak play-off Liga Europa pada Jumat, 17 Februari 2023. Xavi berpendapat tentang laga tersebut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, Pisces Hari Ini dan Besok 16–17 Februari 2023: Ada Keuntungan Tak Terduga

"Dalam transisi, mereka (MU) sangat, sangat berbahaya, jadi kita perlu berhati-hati terhadap semua pemain mereka, terutama Rashford," ucap Xavi, dikutip dari Sky Sports.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Skysport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x