Bali United Menang Telak, Putus Rekor Kemenangan Beruntun Persebaya

- 18 Februari 2023, 17:55 WIB
Bali United berhasil 4-0 saat menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1, Sabtu, 18 Februari 2023 sore ini.*
Bali United berhasil 4-0 saat menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1, Sabtu, 18 Februari 2023 sore ini.* /Instagram @baliunitedfc/

PR DEPOK - Bali United berhasil memenangkan pertandingan dalam melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan ke 25 pada Sabtu, 18 Februari 2023 sore ini.

Bali United berhasil meraih kemenangan telak atas Persebaya Surabaya usai menang 4-0 dalam laga yang digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman tersebut.

Skor 4-0 untuk kemenangan Bali United tersebut didapat dari tendangan Eber Besa pada menit ke 32, Jean Befolo Mbarga pada menit ke 55, dan Ilija Spasojevic pada menit ke 63.

Satu gol Bali United lain didapatkan berkat gol bunuh diri Rizky Ridho pada menit ke 35, saat menghalau tendangan pemain Bali United.

Baca Juga: Motif Pelaku Bunuh Bos Ayam Goreng di Bekasi: Akui Sakit Hati dan Gaji Tidak Memuaskan

Hal ini membuat tim Serdadu Tridatu berada di posisi keenam dalam klasemen sementara BRI Liga 1 dengan raihan 40 poin.

Kemenangan ini juga menjadi awal yang baik bagi Bali United dimana di lima laga terakhirnya harus menelan empat hasil imbang dan satu kali kekalahan.

Sementara itu, Persebaya berada di urutan ketujuh dalam klasemen sementara BRI Liga 1 dengan raihan 37 poin.

Hasil kekalahan telak ini juga menjadi kekalahan ke delapan Persebaya Surabaya dari 23 laga yang telah dilakoni.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 48, Buruan Daftar Kuota Terbatas! Lulusan SMK hingga S3, Ikuti langkah-langkah Ini

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah