Persib Raih Tiga Poin Saat Berjumpa Arema FC, Daisuke Sato Bersyukur Kerja Keras Tim Terbayar

- 24 Februari 2023, 20:38 WIB
Daisuke Sato menyebut bahwa dirinya bersyukur karena kerja keras tim terbayar usai Persib meraih tiga poin saat berjumpa Arema FC.
Daisuke Sato menyebut bahwa dirinya bersyukur karena kerja keras tim terbayar usai Persib meraih tiga poin saat berjumpa Arema FC. /Liga Indonesia Baru

PR DEPOK - Persib Bandung sukses melanjutkan tren kemenangan saat mereka menjamu Arema FC di lanjutan BRI Liga 1 pada Kamis 23 Februari 2023.

Daisuke Sato dan kawan-kawan sukses memenangi laga lewat gol tunggal Marc Klok di menit ke-66 sehingga skor 1-0 bagi keunggulan Persib atas Arema FC bertahan hingga akhir.

Usai laga, bek Persib, Daisuke Sato mengaku bersyukur atas kemenangan timnya saat jumpa Arema FC lantaran dia mengaku timnya sudah bekerja keras untuk terus meraih hasil maksimal.

Pemain berpaspor Filipina itu lega kerja keras para punggawa Persib bisa terbayar dengan 3 poin, sesuai harapan.

Baca Juga: Cek Bansos Kemensos yang Cair Bulan Maret secara Online Cuma Pakai HP di Link cekbansos.kemensos.go.id

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Persib.co.id, tak hanya kerja keras, Sato pun menyebut bahwa timnya sukses menunjukan semangat perjuangan tanpa henti dalam 90 menit laga berjalan.

“Ini tentang fighting spirit. Kami menunjukkannya hingga 90 menit lebih dan kami bisa meraih tiga poin,” ujar pria keturunan Jepang itu.

Persib sendiri sempat kesulitan menembus pertahanan Arema di laga kemarin hingga akhirnya gol datang di pertengahan babak kedua.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik 4 Member aespa yang Viral Usai Tampilkan 3 Kota Indonesia di SMCU Episode 3

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x