Puji Penampilan Musim ini, Bos Arsenal Menyetujui Keinginan Rekrut Declan Rice Jelang Bursa Transfer

- 23 Mei 2023, 14:23 WIB
Bos Arsenal, Stan Kroenke, dikabarkan setujui keinginan untuk merekrut Declan Rice, memuji penampilannya di musim ini.
Bos Arsenal, Stan Kroenke, dikabarkan setujui keinginan untuk merekrut Declan Rice, memuji penampilannya di musim ini. /Instagram @declanrice/

PR DEPOK - Pemilik klub Arsenal, Stan Kroenke, dilaporkan bersedia untuk memenuhi penandatanganan Declan Rice jelang bursa transfer tahun ini.

Pemain berusia 24 tahun itu diperkirakan bakal meninggalkan West Ham United akhir musim ini, yang diperkuat dengan perkataan dari David Moyes sebagai juru taktik The Hammers.

Menanggapi hal tersebut, sejumlah klub Liga Inggris lainnya seperti Manchester United, Manchester City, dan Bayern Munchen juga minat untuk menandatangani pemain asal Inggris itu.

Baca Juga: Juventus Ditaklukan Napoli dengan Skor Telak 4-1, Bakal Gagal Merumput di Liga Champions?

Namun, Arsenal diyakini merupakan klub favorit untuk mendapatkan tanda tangan Declan Rice, yang mana Mikel Arteta kabarnya telah mengidentifikasinya sebagai salah satu target utamanya.

Sebuah laporan baru-baru ini mengklaim, bos Arsenal sudah menyiapkan sejumlah dana besar untuk memberikan tawaran kepada Declan Rice.

Laporan tersebut menambahkan bahwa, Stan Kroenke sudah menyiapkan dana sebesar 92 juta Poundsterling atau setara dengan Rp1,7 triliun.

Baca Juga: NewJeans Dikonfirmasi akan Comeback di Musim Panas, Ini Kata ADOR

Tawaran tersebut diyakini merupakan rekor klub raksasa Arsenal, yang mana sebelumnya rekor tertinggi tersebut diraih oleh Nicholas Pepe pada tahun 2019.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Sports Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x