Perombakan Total, Barcelona Dikabarkan Siap Jual Separuh Pemainnya Kecuali 4 Orang

- 18 Agustus 2020, 09:31 WIB
Bek Barcelona, Gerard Pique yang akan ikut dilego.
Bek Barcelona, Gerard Pique yang akan ikut dilego. //skysports.com

PR DEPOK - Usai dibantai dengan skor telak oleh Bayern Munchen, Barcelona siap menjual lebih dari separuh pemainnya dengan hanya menyisakan 4 pemain yang tidak masuk dalam daftar jual, termasuk Lionel Messi.

Barcelona secara mengejutkan mendapatkan hasil memalukan di perempat final Liga Champions pada Sabtu, 15 Agustus 2020 lalu.

Menghadapi Bayern Munchen dalam laga yang hanya digelar satu leg tersebut, Blaugrana dihajar Die Roten dengan skor sangat telak 2-8.

Baca Juga: 15 Quote Kemerdekaan dari Ir Soekarno sang Bapak Proklamator Indonesia 

Hasil itu pun membuat raksasa LaLiga Spanyol tersebut luar biasa malunya. Akibatnya, presiden Barcelona yakni Josep Maria Bartomeu telah memastikan bahwa pelatih Quique Setien tidak akan membesut Blaugrana lagi musim depan dan dikabarkan akan digantikan oleh Ronald Koeman.

Namun efek panjang dari kekalahan tersebut tidak berhenti di situ. Tim asal Catalan itu bakal melakukan cuci gudang dan siap melepas sebagian besar penghuni skuatnya, dengan hanya 4 nama yang dinyatakan aman dari daftar jual.

Pemain senior seperti Gerard Pique, Jordi Alba, Luis Suarez, dan Sergio Busquets yang bertahun-tahun mengabdi di Camp Nou bakal ditawarkan di bursa transfer.

Selain itu, kubu Blaugrana siap mendepak pemain flop mereka yakni Antoine Griezmann dan Ousmane Dembele jika ada tawaran yang cocok.

Baca Juga: Daftar Lagu Spesial Kemerdekaan Indonesia yang Wajib Didengarkan 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x