War Tiket Indonesia vs Argentina Sold Out Hanya 5 Menit, Bot Ikut Bikin Netizen Kalut

- 6 Juni 2023, 16:25 WIB
FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Argentina.
FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Argentina. /PSSI/

PR DEPOK - Hari ini tanggal 6 Juni 2023, pembelian tiket secara online untuk pertandingan persahabatan Indonesia vs Argentina telah resmi dibuka oleh tiket.com dan berjalan baik.

Sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh PSSI,  pada 6 dan 7 Juni 2023 penjualan tiket Indonesia vs Argentina dibuka bagi umum tanpa syarat apapun.

Penjualan tiket pertandingan Indonesia vs Argentina secara online dibuka pada pukul 12.00 WIB, dan berdasarkan release PSSI tiket terjual habis hanya dalam waktu 5 menit.

Baca Juga: 6 Tempat Soto di Lampung, Rasa Koya Gurih Bikin Nagih, Catat Alamatnya!

Penjualan tiket akan dilanjutkan pada tanggal 7 Juni 2023, untuk jadwal penjualan tiket terakhir guna memenuhi kuota 60.000 penonton yang ditetapkan oleh PSSI.

Namun dari penjualan tiket secara online ditemukan fakta yang mengejutkan. Dimana ada sebagian oknum yang ingin mengambil keuntungan dari penjualan tiket Indonesia vs Argentina dengan memanfaatkan jasa robot dalam proses pembeliannya.

Dengan kemampuan robot yang dapat mengeksekusi lebih cepat dibandingkan manusia biasa, bukan tidak mungkin pembelian akan dimenangkan robot yang dimanfaatkan oknum tertentu. Dari halaman resmi tiket.com diinformasikan lebih dari 500.000 pesanan tiket yang berusaha dilakukan oleh robot.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Rabu, 7 Juni 2023: Banyak Kesempatan Baru yang Menarik

Kekecewaan Netizen Kalah War Tiket

Banyak dari pecinta timnas Indonesia yang gagal membeli tiket pada hari ini, guna memyaksikan Indonesia vs Argentina bertanding meluapkan unek-uneknya pada halaman Media Sosial.

Dan berikut ini beberapa ungkapan kekesalan dan kekecewaan Netizen yang gagal mendapatkan tiket pada war hari ini, dari yang serius kecewa hingga nyeleneh.

"Hai aku iseng ikutan war tiket Argentina vs Indonesia, padahal aku gak tau Bang Messi siapa, eh kebeli 48," kata akun Twitter @idextra****.

Baca Juga: Sinopsis Tale of the Nine-Tailed 1938 Episode 11: Yeo Hee Jadi Sasaran Yuki yang Mengerikan

"aku iseng bangett ikut war tiket, salah pencet malah kebeli GBK nyaa," kata akun Twitter @Ashadua******.

"wts tiket argentina vs indo 50juta sekalian jadi hakim garis," kata akun Twitter @xiaomi*****.

"Bantu jualin tiket aku pls tadi iseng eh kebeli 67 padahal tanggal 19 aku harus jd kontestan ms universe. Cat 3 2jt ya," kata akun Twitter @raang****.

Baca Juga: Sinopsis Doctor Cha Episode 16, Penutup yang Membahagiakan

"Harusnya pake sistem captcha, biar robot pada gabisa masuk," tulis akun Twitter @azhare*****.

"Nonton Coldplay udah di Malaysia, apa harus nonton Argentina ke cina juga nih?? Mungkin pemerintah bisa jadikan calo sebagai pekerjaan resmi, tertulis di KTP nya..Singapura yang pernah di datengin tim" top aja ga pernah ampe segininya buat beli tiket doang, mungkin mreka miskin," tulis akun Twitter @AnandaP9*******.

Itulah beberapa kekecewaan penggemar timnas Indonesia yang harus menelan pil pahit belum mendapatkan tiket untuk menonton pertandingan Indonesia vs Argentina.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x