Waduh Kena Sentil PSSI, 3 Pemain Ini Bakal Absen Perkuat Persib

- 12 Agustus 2023, 13:40 WIB
Komdis PSSI telah menjatuhkan sanksi larangan bertanding kepada I Putu Gede Juni Antara, Marc Klok, dan Ciro Alves.*
Komdis PSSI telah menjatuhkan sanksi larangan bertanding kepada I Putu Gede Juni Antara, Marc Klok, dan Ciro Alves.* /Foto: Instagram.com/persib/

PR DEPOK - Sangat disayangkan, tiga pemain persib ini, tidak bisa memperkuat timnya, pada laga kontra dengan Barito Putera di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Minggu, 13 Agustus 2023.

 

Komisi Disiplin (Komdis) PSSI, telah menjatuhkan sanksi larangan bertanding terhadap I Putu Gede Juni Antara, Marc Klok, dan Ciro Alves, atas pelanggaran Kode Disiplin PSSI Tahun 2023 yang dilakukan pada laga Persib Vs Persis Solo di Stadion Manahan, pada Selasa, 8 Agustus 2023 lalu.

Sanksi diberikan kepada ketiga pemain Persib tersebut, berdasarkan hasil Sidang Komdis PSSI pada Jum’at, 11 Agustus 2023.

Dalam salinan putusan Komdis PSSI yang diterima Persib, I Putu Gede mendapatkan kartu merah karena akumulasi dua kartu kuning yang didapatkannya pada pertandingan kontra Persis Solo, dan juga mendapatkan hukuman tambahan berupa larangan bermain sebanyak 4 pertandingan, dan denda sejumlah Rp75 juta.

Baca Juga: 7 Alamat Tempat Bakso Enak di Mojokerto yang Kuahnya Gurih dan Ramai Pembeli, Catat Lokasinya Disini

Sedangkan Marc Klok dan Ciro Alves, mendapatkan hukuman larangan bermain sebanyak 2 pertandingan, dan dijatuhi denda sebesar Rp75 juta, karena dinilai telah melakukan provokasi kepada penonton.

Terkait keputusan Komdis PSSI tersebut, Adhi Pratama, Head of Communication PT PERSIB Bandung Bermartabat, mengatakan sangat menghormati atas sanksi yang dijatuhkan kepada para pemain Persib tersebut.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x