Aprilia Ambil Resiko: Jorge Martin dan Marco Bezzecchi Bersiap Menghadapi Musim Baru

29 Juni 2024, 10:40 WIB
Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi senang dirinya dikaitkan dengan Aprilia. /Twitter @VR46RacingTeam

PR DEPOK - Bos Aprilia, Massimo Rivola, menyatakan bahwa merekrut dua pembalap sekaligus yang belum berpengalaman mengendarai motor timnya untuk musim baru "bukanlah langkah yang cerdas.

"Musim depan, Aprilia mengalami perombakan besar dalam line up mereka setelah Aleix Espargaro pensiun dan Maverick Vinales pindah ke Red Bull KTM Tech 3.

Sebagai pengganti Espargaro dan Vinales, Jorge Martin dari Prima Pramac Racing dan Marco Bezzecchi dari Pertamina Enduro VR46 akan mengenakan livery hitam untuk Aprilia musim depan.

"Biasanya menurut saya bukanlah langkah cerdas untuk mengganti dua pembalap," kata Rivola dalam wawancara dengan MotoGP pada Jumat lalu.

Baca Juga: 7 Mie Bakso di Karawang yang Paling Enak dan Terkenal, Rating Tinggi

Meski begitu, Rivola mengakui bahwa mengganti dua pembalap sekaligus tidak selamanya buruk jika mereka adalah pembalap muda dan bersemangat seperti Martin dan Bezzecchi.

"Iya, itu sedikit beresiko karena mungkin pada awalnya Anda membuang sedikit waktu untuk memahami mereka dan motornya. Namun saya tidak meragukan bakat mereka, kecepatan mereka, dan fakta bahwa mereka benar-benar ingin menang," tambah Rivola.

Rivola mengakui bahwa ada tantangan adaptasi yang harus dihadapi dengan merekrut dua pembalap baru sekaligus, tetapi ia yakin bahwa kehadiran Martin dan Bezzecchi akan memberikan keuntungan dalam jangka panjang.

Menurutnya, memiliki pembalap muda dan berbakat seperti mereka akan menciptakan situasi yang menguntungkan bagi Aprilia.

Baca Juga: 7 Bakso Terenak di Sidoarjo yang Selalu Ramai Dikunjungi Pembeli

Sebelumnya, Jorge Martin telah dikonfirmasi pindah ke Aprilia untuk musim 2025 setelah kesuksesannya bersama Prima Pramac Racing. Pengumuman ini dilakukan setelah tes di Sirkuit Mugello, dimana video Espargaro menyambut Martin di Aprilia dirilis secara resmi.

“Jorge adalah landasan untuk mencapai tujuan yang kita semua cari dengan rasa lapar yang besar di Aprilia Racing,” kata Rivola mengomentari kedatangan Martin.

Berita ini juga menghilangkan rumor tentang minat Ducati terhadap Martin sebagai pengganti untuk mengisi posisi yang dibutuhkan bersama Francesco Bagnaia untuk musim depan.

Martin saat ini memimpin klasemen sementara MotoGP dengan 171 poin setelah tujuh seri, menunjukkan penampilan konsisten dengan dua kemenangan dan podium di beberapa balapan.

Baca Juga: 7 Tempat Sate Terenak di Sidoarjo, Bumbu Kacangnya Gurih dan Enak Banget!

Dengan demikian, meskipun menghadapi risiko adaptasi awal, Aprilia optimis bahwa kehadiran Martin dan Bezzecchi akan membawa musim yang menarik dan sukses bagi tim mereka.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler