Hasil Moto3 Algarve 2021: Raih Podium, Pedro Acosta Dipastikan Jadi Juara Dunia

- 8 November 2021, 07:06 WIB
Hasil Moto3 GP Algarve 2021, pembalap Red Bull Ajo, Pedro Acosta jadi juara dunia setelah raih podium di Sirkuit Portimao, pada Minggu, 7 November 2021.
Hasil Moto3 GP Algarve 2021, pembalap Red Bull Ajo, Pedro Acosta jadi juara dunia setelah raih podium di Sirkuit Portimao, pada Minggu, 7 November 2021. /Pixabay/Rotatingmass.

PR DEPOK - Balapan Moto3 Algarve 2021 telah digelar pada Minggu, 7 November 2021.

Pembalap asal Red Bull Ajo, Pedro Acosta, berhasil keluar sebagai pemenang pada Moto3 Algarve 2021.

Kemenangan Pedro Acosta di Algarve sekaligus memastikan dirinya sebagai juara dunia Moto3 2021.

Baca Juga: Ungkap Gala Sky Baru Jalani Operasi Pelipis Mata, Ayah Vanessa Angel: Tolong Jangan Eksploitasi Anak Kami

Pedro Acosta tampil baik sepanjang balapan di Sirkuit Portimao. Ia padahal tampil kurang baik pada sesi latihan dan kualifikasi Moto3 Algarve 2021.

Pedro Acosta terseok-seok pada sesi latihan bebas pertama. Kemudian, ia menunjukkan peningkatan pada sesi latihan bebas kedua dengan menembus posisi empat besar.

Namun ia kembali turun pada saat sesi latihan bebas ketiga Moto3 GP Algarve 2021. Puncaknya, ia mendapatkan posisi start yang buruk pada sesi kualifikasi, yakni di posisi ke-14.

Penampilan inkonsisten yang ditunjukkan Pedro Acosta sepanjang akhir pekan, berbanding terbalik dengan penampillannya ketika sesi balapan.

Baca Juga: Sopir Vanessa Angel Akui Kemudikan Mobil 120 Km per Jam dan Main Ponsel, Musni Umar: Mulai Hari Ini Saya Tobat

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah