Usai Menang di MotoGP Qatar 2022, Apakah Enea Bastianini Lolos dari Kutukan Ini?

- 11 Maret 2022, 18:03 WIB
Usai menang di MotoGP Qatar 2022, pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini seolah lolos dari kutukan.
Usai menang di MotoGP Qatar 2022, pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini seolah lolos dari kutukan. /Instagram/@gresiniracing/

PR DEPOK - Kebahagiaan nampak masih dirasakan oleh pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini yang sukses menang balapan di MotoGP Qatar 2022.

Memulai balapan dari posisi kedua, Enea Bastianini tampil spartan sejak awal balapan dimulai di MotoGP Qatar 2022.

Meski sempat tercecer, perlahan Enea Bastianini berhasil menyalip pembalap demi pembalap yang berada di depannya di sepanjang MotoGP Qatar 2022.

Hingga akhirnya, Enea Bastianini sukses menyalip Pol Espargaro yang memimpin balapan sejak awal di tikungan pertama jelang balapan berakhir.

Baca Juga: Heboh Cibiran Brand Indonesia di Paris Fashion Week Sebagai Pembodohan Publik, Denny Darko: Ini Seperti Adanya

Kemenangan ini menjadi kemenangan perdana Enea Bastianini di kelas premier MotoGP sejak debutnya pada tahun 2021 lalu.

Selain itu, pembalap berkebangsaan Italia ini mengatakan bahwa kemenangannya ia persembahkan untuk mendiang Fausto Gresini, tim principal Gresini Racing yang meninggal akibat Covid-19 pada awal tahun lalu.

Seusai memenangi MotoGP Qatar 2022, Enea Bastianini kini tengah berada dalam bayang-bayang kutukan GP Qatar.

Pada kenyataannya, siapapun pembalap yang sukses menjadi pemenang di MotoGP Qatar selalu gagal untuk menjadi juara dunia.

Baca Juga: Andai Jokowi Lanjut 3 Periode, Luhut Tegaskan akan Tetap Berhenti: Tahu Diri Lah

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Tutto Motori Web, dalam 10 tahun terakhir, hanya ada dua pembalap yang berhasil mematahkan kutukan tersebut, yakni Jorge Lorenzo pada 2012 dan Marc Marquez pada 2014.

Valentino Rossi yang menjadi juara di Qatar 2015, gagal menjadi juara dunia di musim 2015 setelah kalah dramatis oleh Jorge Lorenzo.

Begitupun dengan tahun 2017, di mana saat itu Maverick Vinales menjadi juara di Qatar, namun ia kesulitan sepanjang musim dan gagal menjadi juara dunia.

Andrea Dovizioso yang menjadi pemenang di Qatar pada 2016, 2018, dan 2019, gagal menjadi juara dunia di akhir musimnya.

Baca Juga: Vladimir Putin Disebut Pecat 8 Jenderal Rusia, Menteri Pertahanan Ukraina: Mereka Putus Asa

Terakhir, Maverick Vinales yang berhasil memenangkan GP Qatar 2021, pada akhirnya ia justru berpisah dengan Yamaha di pertengahan musim, dan gagal juara dunia di akhir musimnya.

Patut untuk dinantikan apakah kutukan ini akan berlanjut kepada Enea Bastianini atau justru ia berhasil mematahkannya seperti Jorge Lorenzo dan Marc Marquez.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Tuttomori Web


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah