Info KJP Plus Mei 2023 Kapan Cair? Simak Penjelasan dan Cara Cek Nama Penerima Online

- 12 Mei 2023, 16:06 WIB
KJP Plus bulan Mei 2023 kapan cair? Ini info dan cara cek nama penerima online.
KJP Plus bulan Mei 2023 kapan cair? Ini info dan cara cek nama penerima online. /kjp,jakarta.go.id.

Baca Juga: Email Verifikasi Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Tak Kunjung Diterima? Berikut 4 Solusi Mengatasinya

Belum lama ini akun Instagram resmi @upt.p4op telah menjawab pertanyaan masyarakat dan memberikan penjelasan terkait mengapa dana KJP Plus Mei 2023 belum kunjung cair juga hingga kini.

Informasi ini dijelaskan UPT P4OP dengan membalas salah satu pertanyaan warganet dalam kolom komentar melalui akun Instagram resminya.

UPT P4OP menjelaskan bahwa saat ini terkait pencairan KJP Plus dan KJMU Tahap I tahun 2023 sedang dilakukan analisis calon penerima untuk memastikan bahwa dana yang akan disalurkan akan tepat sasaran.

Baca Juga: Info Jadwal KJP Plus 2023 Tahap 1 Kapan Cair, Cek Syarat dan Penerimanya Segera

"Sedang dilakukan analisis calon penerima KJP Plus & KJMU Tahap I Tahun 2023 untuk memastikan ketepatan sasaran sebagai penerima bantuan sosial biaya pendidikan. Setelah selesai dilakukan proses analisis, daftar penerima KJP Plus & KJMU Tahap I Tahun 2023 akan ditetapkan melalui Keputusan Gubernur," tulis akun Instagram @upt.p4op.

Dengan demikian, terjawab sudah bahwa KJP Plus Mei 2023 ini akan segera cair setelah proses analisis selesai dan telah ditetapkan melalui Keputusan Gubernur.

Sementara itu untuk cek nama penerima atau status KJP Plus Mei 2023, tentunya bisa dilakukan online melalui laman kjp.jakarta.go.id setelah Keputusan Gubernur diresmikan.

Baca Juga: Profil Lengkap Shin Haram, Anggota BABYMONSTER dengan Kemampuan Vokal yang Bikin Kagum

Halaman:

Editor: Fajar Rahmawan

Sumber: upt.p4op


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x