Perkiraan Spesifikasi dan Jadwal Rilis Penerus Nintendo Switch, Lebih Baik dari ROG Ally?

- 30 Juni 2023, 14:47 WIB
Berikut ini merupakan informasi soal spesifikasi dan jadwal rilis Nintendi Switch, dan perbandingannya dengan ROG Ally.
Berikut ini merupakan informasi soal spesifikasi dan jadwal rilis Nintendi Switch, dan perbandingannya dengan ROG Ally. /Unsplash

PR DEPOK – Setelah Nintendo Switch berumur lebih dari lima tahun, hingga saat ini masih belum ada info mengenai penerus dari konsol hybrid dari Nintendo ini. Sudah banyak beredar bahwa penerus dari Nintendo ini akan menjadi Nintendo Switch 2 atau Nintendo Switch Pro.

Nintendo Switch merupakan konsol terbaru dari Nintendo, yang menjadi salah satu konsol terbaik bersaing dengan Playstation dari Sony dan Xbox dari Microsoft.

Dirilis pada tahun 2017 Nintendo Switch sudah terjual sebanyak 125 juta, memiliki kelebihan bisa dimainkan dengan TV atau secara portable

Namun hingga saat ini perusahaan video game dari Jepang ini, masih belum mengumumkan penerus dari Nintendo Switch ini. Hanya berapa rumor bahwa Ubisoft sedang mempersiapkan game untuk penerus dari Nintendo Switch.

Baca Juga: Susul Edouard Mendy, Roberto Firmino Akhirnya Merapat ke Liga Arab Saudi

Perkiraan Tanggal Rilis Nintendo Switch

Hingga saat ini Nintendo belum mengumumkan tanggal pasti mengenai perilisan dari penerus Nintendo Switch. Namun info perilisan penerus dari Nintendo Switch ini, mendapatkan rumor yang berasal dari Ubisoft bahwa mereka sedang mempersiapkan game untuk Nintendo Switch 2. Diperkirakan siap pada tahun 2024.

Bocoran Spesifikasi Penerus Nintendo Switch

Hingga saat ini masih belum ada info dan rumor yang sangat kuat mengenai spesifikasi dari penerus Nintendo Switch ini. Berikut adalah spesifikasi yang kemungkinan akan menjadi penerus dari Nintendo Switch.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Pocket Tactics


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x