HP iPhone VS Android, Mana Lebih Aman? Ini Hasil Penelitian Terbaru

- 8 Mei 2024, 06:41 WIB
Penelitian soal teknologi HP iPhone dengan Android.
Penelitian soal teknologi HP iPhone dengan Android. /Pixabay/ReadyElements./

PR DEPOK – Perkembangan HP saat ini tidak lepas dari persaingan antara iPhone (iOS) milik Apple dan Android.

Banyak pihak yang mengklaim yang satu lebih baik dari yang lain dari berbagai sisi penilaian.

Dilansir dari phonearena, baru-baru ini Cybernews Ernestas Naprys (via TechRadar ) melakukan penelitian mengenai perangkat mana yang lebih aman. Apakah HP iPhone atau Android?

Baca Juga: Inilah 6 Bakso Paling Enak di Tasikmalaya yang Bisa Dijadikan Referensi Kuliner, Cobain Disini

Cybernews melakukan eksperimen ini bertolak dari masalah keamanan siber belakangan ini.

Dalam uji coba, peneliti memasang 100 aplikasi teratas dari App Store dan Play Store Jerman pada iPhone SE dan ponsel Android yang disetel ulang ke setelan pabrik.

Selama lima hari iPhone dibiarkan sendiri, ditelusuri setiap koneksi keluar yang dibuat iPhone ke server eksternal.

HP Apple mengirimkan rata-rata 3.308 kueri per hari dibandingkan dengan rata-rata 2.323 kueri harian yang dikirim untuk Android selama tiga hari tidak digunakan.

Ternyata 60 persen permintaan keluar yang dibuat oleh iPhone dikirim ke Apple sebagai bagian dari prosedur operasi standar. Sedangkan, hanya 24 persen permintaan yang dibuat oleh ponsel Android dikirim ke Google dan sisanya dikirim ke aplikasi pihak ketiga.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah